Pindang Ikan Mas Dengan Nanas
Pindang ikan dengan nanas menghadirkan rasa asam manis pedas, menaikkan selera makan

#PalmiaPoints2021

 

Bahan - bahan :

- 1 kg ikan mas segar

- 1 sdt ketumbar

- 3 butir kemiri

- 9 cabe rawit

- 4 cabe merah keriting

- 8 bawang merah (5 untuk di haluskan dan 3 untuk diiris tipis)

- 3 bawang putih

- 2 batang bawang daun

- 2 lembar daun salam

- 1 ruang kunyit

- 1/4 ruas jahe

- 3 sdm Palmia Margarin Serbaguna

- Secukupnya garam kasar

- Sedikit penyedap rasa

- Air secukupnya

 

Cara memasak :

1. Panaskan Palmia Margarin Serbaguna, goreng bawang merah yang di iris lalu sisihkan

2. Goreng terlebih dahulu ikan yang sudah bersihkan dan di cuci lalu sisihkan

3. Haluskan cabe, bawang merah, bawang putih kemiri, ketumbar, jahe kunyit dan garam. Panaskan minyak lalu tumis bumbu yang sudah dihaluskan dan masukkkan daun salam aduk2 hingga harum. Masukkan ikan yang sudah digoreng tadi aduk sampai rata dengan bumbu

4. Aduk sebentar lalu masukkan air. Tambahkan nanas lalu aduk2 hingga air merata dengan bumbu. Sambil menunggu ikan matang dan mendidih

5. Rebus asam mentah lalu uleg di cobek asam dikasih sedikit air panas. Uleg2 dan campurkan air nya itu kedalam pindang yang sedang dimasak

6. Beri sedikit penyedap rasa dan bawang daun Aduk2 sebentar hingga mendidih kembali. Pindang ikan mas siap dihidangkan jangan lupa beri bawang gorengnya ya bun biar tambah maknyooosss


Resep dari Elva Rahmi
Ayam Mentega Pedas Palmia

Ayam Mentega Pedas Palmia

#WonderMakers Sebelum jadi ibu, dulu gak pernah kepikiran bakal jadi wanita multitasking ya, karna kaya ga mungkin aja gitu. Nah, pas setelah jadi ibu sekarang baru deh kerasa ternyata hal itu bukan hal yg mustahil lo. Rutinitas sehari-hari mau ga mau bikin auto-multitasking donk. Kaya pagi bangun tidur langsung siapin bekal ayah, sarapan akachan, bekal dan akachan stuff buat di daycare. Sampai kadang minum segelas air putih aja sudah bisa jadi pencapaian di sela-sela hectic morning daily. Meskipun dituntut harus multitasking, urusan makanan kita punya menu favorit yaitu Ayam Goreng Mentega! Menu ini praktis dan enak, apalagi kalau pakai Palmia Margarin Serbaguna bikin masakan kilat jadi istimewa. Karena kita suka pedas jadi suka ditambah cabe gendot yang rasanya pedas segar jadi menambah selera makan. Kalau buat akachan tentu saja di skip cabe nya. .

Telur Kentang Sammer

Telur Kentang Sammer

Ibu selalu tau makanan kesukaanku. Aku penyuka makanan pedas. Makan pedas membuatku tak bisa jauh dari sambal kali ini aku membuat menu resep Ibu kentang telur sammer yang memakai Palmia Margarine Serbaguna sehingga rasa sambal yang dihasilkan sangat lezat

Spaghetti Daging Pedas Daun Jeruk

Spaghetti Daging Pedas Daun Jeruk

Spaghetti Daging Pedas Daun Jeruk adalah menu pasta yang diolah dengan rasa tradisional. Aroma daun jeruk purut memberi aroma yang khas

Crabstik Satohu Kaldu Udang

Crabstik Satohu Kaldu Udang

Resep masakan Ibu Crabstik Satohu kaldu udang menjadi menu kuah yang segar dan mengandung gizi yang baik.

Upload Resep dan Struk untuk mendapatkan points

Beli Produk Palmia