Tumis Labu Siam
Labu Siam atau jipang termasuk tumbuhan suku labu- labuan yang dapat dimakan buah dan pucuk daunnya. Labu siam kaya akan serat dan banyak mengandung air. Kali ini labu Siam kutumis dengan menggunakan PALMIA Serbaguna.

#PalmiaMargarin #MakeWonders

Bahan :

2 labu siam, potong korek api

50 gr teri

5 cabe merah, iris

4 bawang merah, iris

2 bawang putih, iris

1 tomat, iris

2 sdm PALMIA Serbaguna

1 sdt garam

1 sdt gula

1 sdt kaldu udang

1 daun salam

Sedikit air

Langkah memasak :

1. Panaskan PALMIA Serbaguna tumis bawang merah, bawang putih tomat dan daun salam hingga layu.

2. Masukkan teri dan labu Siam aduk-aduk.

3. Tambahkan garam, gula dan kaldu udang. Masak hingga sayur matang dan bumbu meresap lalu angkat.


Resep dari Istikhoroh Yosefa
TUMIS DAUN KELAKAI ( PAKIS MERAH )

TUMIS DAUN KELAKAI ( PAKIS MERAH )

Pakis merah sayuran khas kalimantan,memberikan sensasi rasa yang berbeda dari pakis biasa, dari warna dan rasa membuat kita penasaran dan ingin merasakan.

Sate Sapi Goreng

Sate Sapi Goreng

Dari kecil saya suka sekali makan sate, dan sate yang paling saya sukai adalah sate goreng buatan ibu. Bumbunya khas sekali, ditambah sentuhan cinta ibu membuat masakan terasa nikmat. Yuk intip resep dari ibu

Tumis Pepaya Muda Teri Belah

Tumis Pepaya Muda Teri Belah

Ibu suka sekali memanfaatkan Pekarangan Rumah yang kosong dengan bercocok tanam, salah satunya Pepaya, kali ini ibu memasak Pepaya Muda dan ikan Teri .

Jering Teri Lado Ijo

Jering Teri Lado Ijo

Jering merupakan salah satu bahan masakan yang memiliki tekstur dan rasa yang khas. Dengan bahan yang ada di rumah bisa saya kelola menjadi masakan pedas.bermodal dengan resep yang saya pelajari dari ibu saya.

Upload Resep dan Struk untuk mendapatkan points

Beli Produk Palmia