Telur Gongso Sayur
-
#PalmiaPoints2021
Bahan :
Telur puyuh 30 bh (rebus)
Santan 500ml
Serai 1 batang digeprek
Daun jeruk 2 lembar
Daun kunyit 1 lembar
Palmia Margarin Serbaguna 2 sdm
Garam secukupnya
Gula merah secukupnya
Bumbu halus:
Cabai merah 10 bh
Bawang merah 5 siung
Bawang putih 3 siung
Ketumbar 1 sdm
Kemiri 3 bh
Jahe 1 ruas jari
Kunyit 2 ruas jari
Langkah memasak:
1. Panaskan Palmia Margarin Serbaguna, tumis bumbu halus,
2. Lalu masukan garam, sereh, daun jeruk, dan garam hingga harum kemudian masukkan santan diaduk bumbu hingga rata
3. Setelah itu masukkan telur puyuh rebus dan gula merah masak hingga santan meresap.
4. Cek rasa lalu angkat kemudian tusuk telur puyuh dengan tusukan sate. Sajikan
Sebagai mama pekerja, aku harus balance antara kegiatan di luar dan di rumah. Hal yang mesti banget aku perhatikan masalah makan, karena dari makanan lah sumber kesehatan. Tetapi, anak ku termasuk picky eater dan bosenan, jadi harus cari celah makanan yang dia suka tapi harus variatif. Salah satu menu yang dia suka dan mudah masaknya si ayam bakar, karena tidak punya alat yang lengkap akhirnya saya menggunakan teflon.
Bikin nasi goreng udah jadi rutinitas setiap hari. Kalo gak di waktu sarapan, Anak-anak bakal nagih saat makan malam. Nah kali ini aku bikin nasgor yang Terinspirasi dari korea. Selamat mencoba