Orek Tempe Pedas Manis Gurih
Orek tempe adalah makanan tradisional yang mudah dibuat di rumah. Berasal dari tanah Jawa, ini adalah olahan tempe yang dipotong-potong kecil dan dimasak dengan gula serta kecap.untuk kali ini ibu saya memasaj agak sedikit berbeda dengan cita rasa yang ada pedas manis nya

#PalmiaPoints2023

Bahan:

  • 5 Lempeng Tempe sedang (Potong kotak)
  • 3 Siung Bawang Putih (Iris Tipis)
  • 2-3 Sdm Kecap Manis atau sesuai selera
  • 2 cm Lengkuas (memarkan)
  • 2 Lembar Daun Salam
  • 7 Buah Cabai Merah (Iris serong)
  • 5 Buah Cabai Hijau (iris serong)
  • 2 Sdm Saos Sambal
  • 1 Sdm Kaldu Ayam Bubuk
  • 1/2 Sdt Gula Pasir
  • Secukupnya Garam
  • 1 Gelas Air
  • 3 Sdm Palmia Margarine Serbaguna untuk menumis

 

Bumbu Halus:

  • 2 Siung Bawang Putih
  • 2 Buah Bawang Merah
  • 1/4 Sdt Merica
  • Secukupnya Garam

 

Cara Membuat:

  1. Siapkan semua bahan orek. Iris bawang putih, potong tempe, memarkan lengkuas dan iris cabai
  2. haluskan semua bumbu halus
  3. Goreng tempe setengah matang
  4. Panaskan Palmia Margarine Serbaguna, tumis bawang putih hingga harum. Masukkan lengkuas dan daun salam, tumis sebentar
  5. Masukkan tempe, kaldu ayam bubuk, gula, garam dan air. Aduk rata
  6. Masukan kecap manis dan saos sambal, aduk kembali, biarkan meresap dan mengering (uji rasa) angkat lalu Orek Tempe Pedas Manis siap disajikan.

Resep dari Endang kurnia
Pfannkuchen

Pfannkuchen

You could eat this for breakfast.

Tumis Labu Siam

Tumis Labu Siam

Labu Siam atau jipang termasuk tumbuhan suku labu- labuan yang dapat dimakan buah dan pucuk daunnya. Labu siam kaya akan serat dan banyak mengandung air. Kali ini labu Siam kutumis dengan menggunakan PALMIA Serbaguna.

Tumis Udang & Tempe Pedas Manis

Tumis Udang & Tempe Pedas Manis

Untuk lauknya bisa disesuaikan dg bahan yang ada di rumah ya. Yang penting numisnya pakai Palmia supaya aromanya gurih menggugah selera

Tumis Kangkung Telur Puyuh

Tumis Kangkung Telur Puyuh

Kangkung merupakan salah satu sayur favorit keluarga. Meski hanya ditumis sederhana, rasanya pun sudah pasti nikmat. Menumis bumbunya menggunakan Palmia Margarin Serbaguna ditambah dengan telur puyuh, rasanya makin lezat dan nikmat. #PalmiaMargarin #LetsCookLove #PalmiaPoints2024

Upload Resep dan Struk untuk mendapatkan points

Beli Produk Palmia