Nasi Goreng Wangi
Nasi goreng ini terbuat dari rempah asli Indonesia aromanya harum. Dimasak dengan Palmia menambah sempurna sedapnya.

Bahan:

2 porsi nasi

1 sdm kecap manis

2 sdm bubuk cabe

3 sdm Palmia serba guna

Bumbu halus:

4 siung bawang merah

3 siung bawang putih

1/2 cm jahe

1 sdt ketumbar

1 cm kunyit

1/4 sdt jintan

2 cm lengkuas

1/4 cm kencur

1/2 sdt terasi

1 sdt garam

Pelengkep:

Sayuran (bunga kol, wortel tumis dengan 1 sdm Palmia)

Sosis goreng

Telur dadar

Cara Membuat:

1. Haluskan bumbu.

2. Tumis bumbu dengan Palmia hingga harum. Tambahkan nasi dan bahan lain. Aduk hingga matang.

3. Sajikan dengan aneka pelengkap.


Resep dari Ridha An Nisa
Rendang Padang Daging Kentang

Rendang Padang Daging Kentang

Rendang merupakan salah satu sajian khas Nusantara yang kaya akan rempah. Banyaknya rempah membuat aroma dan cita rasa rendang begitu menggoda.

Sambal Terong Teri

Sambal Terong Teri

Terong ungu, ku sambal bersama teri sangat enak dinikmati bersama nasi hangat

Kari Ayam Kentang Mini

Kari Ayam Kentang Mini

Ini adalah salah satu resep kari ayam yang aku dapatkan dari ibuku. Ibuku mendapatkan resep ini dari nenek. Ceritanya resep ini adalah resep turun temurun. Kari ayam yang bumbunya sudah disesuaikan dengan selera lidah orang Jawa. Bumbunya memakai daun jeruk, serai, lengkuas dan daun salam. Oleh ibuku, Kari ayam ini sering dijadikan sajian saat ada acara kumpul-kumpul dengan anak, cucu dan menantunya.

Telur Wocay Kuah Merah

Telur Wocay Kuah Merah

Telur Wocay Kuah Merah rasanya pedas gurih, Telur rebus memiliki protein yang cukup tinggi, sehingga dapat memenuhi kebutuhan harian tubuh. Satu telur rebus bisa memiliki 6 gram protein saat dikonsumsi.”

Upload Resep dan Struk untuk mendapatkan points

Beli Produk Palmia