Daging Sup Kenwoko
Resep masakan ibu Daging Sup Kenwoko sangat enak dan bergizi Mengonsumsi daging sapi dapat membawa banyak manfaat baik karena daging sapi mengandung protein, aneka vitamin, serta mineral yang dibutuhkan tubuh.

#PalmiaPoints2023

Bahan:

  • Daging sapi 500 gr
  • Palmia Margarine Serbaguna 3 sdm
  • Garam secukupnya
  • Kol 100 gr
  • Kentang 100 gr
  • Wortel 100 gr
  • Kaldu sapi 2 sdt
  • Lada secukupnya
  • Daun sop 1
  • batang Daun prei 3 batang
  • Air 1500 ml  

 

Bumbu Halus:

  • Bawang merah 8 siung
  • Bawang putih 4 siung
  • Jahe 1 ruas

 

Cara Memasak:

  1. Rebus daging sapi hingga empuk panaskan Palmia Margarine Serbaguna tumis bumbu halus hingga harum lalu masukkan kedalam air rebusan daging. Lalu masukkan kol, kentang, wortel, lada bubuk dan kaldu sapi lalu tambahkan, daun sop, daun seledri dan garam, cek rasa, sajikan.

Resep dari Harry Trisna
Ikan Goreng Sambal Matah

Ikan Goreng Sambal Matah

Saya membuat ikan layang goreng, karena semua suka pedas maka saya membuat sambal yang simple saja tanpa diulek maklum kalau pagi sudah ribet mengurus persiapan suami kerja dan anak-anak sekolah.

Nasi Goreng Nanas

Nasi Goreng Nanas

Perpaduan nasi dan nanas segar membuat cita rasa yang berbeda di lidah

Soto Daging Sapi

Soto Daging Sapi

Soto daging sapi khas Madura ini dibuat tanpa kunyit, tapi terlihat sedikit kuning karena ditumis pake Palmia Serbaguna, bikin aromanya menggoda banget. Apalagi sekarang sudah masuk musim hujan, paling enak makan kuah yang hangat, keluarga pasti suka #palmiapoints #palmiamargarin

Ayam Goreng Ala Tenda

Ayam Goreng Ala Tenda

Urusan pekerjaan, urusan anak, dan urusan rumah. Semua itu rasanya nggak ada habisnya. Kalau dipikir-pikir, perempuan itu kuat banget ya. Sanggup mengerjakan banyak hal, bahkan seringkali di waktu yang bersamaan. Dalam hidup saya nggak ada yang namanya sibuk sampai lupa makan. Semakin sibuk ya semakin banyak makan. Makanan yang paling saya suka adalah ayam. Unggas yang satu ini bisa diolah menjadi berbagai jenis lauk yang enak. Cara mengolahnya pun mudah. Saya sering terbayang-bayang pecel ayam yang ada di warung-warung tenda. Sederhana tapi ngangenin. Nasi uduk dipadu dengan ayam goreng dan lalapan, rasanya benar-benar sulit dilupakan. Apalagi makanan ini cocok disantap oleh semua anggota keluarga. Sayangnya saya nggak selalu bisa makan keluar. Kalau sudah di rumah mengerjakan sesuatu, ya keenakan. Jadinya malas keluar rumah. Akhirnya saya sering memasak makanan ini di rumah. Cara membuatnya pun mudah.

Upload Resep dan Struk untuk mendapatkan points

Beli Produk Palmia