Bahan:
3
300 gr Tepung terigu cakra
100 gr Tepung terigu segitiga
½ sdm Ragi instan
15 gr Susu bubuk
75 gr Gula pasir
2 buah Kuning telur
175 ml Air es
60 gr Mentega tawar
1 sdt Garam
Bahan Isi :
8 lembar Smoke beef, potong 4 bagian, masing2 potong 3 bagian
3/4 buah Bawang bombay, cincang halus
120 gr Saus tomat
1 1/2 sdm Saus sambal
1/4 sdt Garam
1/4 sdt Merica bubuk
150 ml Air
1 1/2 sdm PALMIA MARGARIN SERBAGUNA untuk menumis
Bahan Taburan :
1 sdt Cabai bubuk
100 gr Keju mozarella parut
Cara Membuat:
1. Isi : tumis bawang bombay hingga harum, masukkan saos tomat, saus sambal, oregano, garam. Merica aduk rata, tuangkan air, aduk hingga meresap. Sisihkan.
2. Campur tepung terigu, susu bubuk, ragi instan, gulpas dan telur, uleni rata.
3. Masukkan air es sedikit demi sedikit sambil diuleni hingga kalis, masukkan PALMIA MARGARIN SERBAGUNA dan garam uleni hingga elastis, diamkan 30 menit.
4. Kempiskan adonan, giling hingga 1/2 cm. Potong 6x6 cm. Oleskan bahan isi, beri smoke beef di atasnya. Letakkan adonan lagi, taburkan smoke beef, diamkan 60 menit.
5. Taburkan bahan taburan, oven dg api bawah, suhu 190°c selama 15 menit (kenali oven masing2).