Semenjak pandemi saya punya kegiatan lain selain memasak. Saya mulai tertarik dengan food photography yang kemudian saya upload ke Instagram. Teman-teman saya yang tertarik dengan foto-foto saya minta dibuatkan beberapa makanan dan dari situlah saya mulai menjual hasil masakan saya.
Brownies adalah salah satu yang paling banyak digemari karena wangi dan lembut. Untuk bikin brownies yang enak saya selalu pakai Royal Palmia Butter Margarine yang harum dan harga yang terjangkau.
Kali ini saya kreasikan brownies dengan puding keju rasa strawberry, kue ini cocok dijadikan ide jualan, rasanya lembut, bentuknya lucu dan menarik.
#WOWPalmia #PalmiaMargarin
#ShareYourJourney
Resep:
Brownies:
2 butir telur
70 gr gula pasir
1 sdt sp/tbm
50 gr tepung terigu
2 sdm coklat bubuk
60 gr Royal Palmia Butter Margarine
25 gr coklat batang 1
sachet kental manis coklat
Puding keju:
1/2 sdm jelly strawberry
1/2 sdm agar-agar bubuk
60 gr keju quick melt, potong kecil
50 gr gula pasir
400 ml susu cair
50 gr strawberry, potong kecil
1 tetes pewarna merah tua
Cara membuat:
Brownies:
1. Tim coklat dan Royal Palmia Butter Margarine sampai meleleh, masukkan skm coklat, aduk rata. Sisihkan.
2. Kocok mentega, telur dan sp sampai kental, putih dan berjejak. Masukkan tepung dan coklat bubuk secara bertahap sambil dikocok dengan speed rendah.
3. Masukkan bahan yang di tim, aduk balik dengan spatula hingga homogen. Masukkan ke dalam cetakan ukuran 1/3 bagian cetakan.
4. Kukus dengan api sedang, dengan dandang yang telah dipanaskan terlebih dahulu. Kukus selama 20 menit sampai matang. Keluarkan dari dandang dan dinginkan.
Puding keju:
1. Masukkan semua bahan dalam panci, masak dengan api sedang sambil terus diaduk hingga mendidih.
2. Tunggu hingga uapnya hilang, siram di atas brownies dan biarkan set.
3. Brownies Puding Keju siap dinikmati.