Puding Roti Panggang
Selamat mencoba.
#PalmiaPoints2021
Bahan-bahan :
400 gr tepung terigu
250 gr labu kuning
2 sdm gula pasir
1 sdm Fermipan
100 gram Royal Palmia Butter Margarine
Toping :
Sosis
Saos tomat
Oregano
Keju cheddar
Cara membuat :
1. Kukus labu kuning, haluskan
2. Campur labu kuning dengan terigu, aduk rata. Masukan gula, fermipan dan Royal Palmia Butter Margarine. Uleni hingga kalis
3. Tutup dengan plastik wrap atau kain yang bersih kurang lebih 30-60 menit
4. Setelah 60 menit, adonan mengembang 2 kali lipat
5. Bentuk adonan sesuai loyang, tusuk-tusuk dengan garpu, lalu beri olesan saos, taburan sosis, keju dan oregano.
6. Panggang di oven dengan suhu 160°c selama 15-20 menit hingga matang (sesuaikan dengan oven masing-masing)
7. Sajikan hangat #PalmiaPoints2021
Kebetulan ada beberapa pisang yang sudah agak benyek, manis banget rasanya tapi pada gak minat. Sayang kalau dibuang, akhirnya aku olah jadi muffin pisang. Berhubung baru malas memanggang dengan oven akhirnya muffinnya aku kukus. Agar muffinnya gak kelihatan lugu, aku beri toping dengan bahan yang aku punya yaitu coklat meses dan sprinkle warna-warni. Dengan diakali diberi toping ini ternyata membuat anakku langsung tertarik menyantapnya. #PalmiaPoints2021