Pisang Lilin Krispy
Pisang lilin salah satu jenis pisang yang memiliki rasa manis. Pisang ini dapat di olah menjadi berbagai macam olahan. Pisang goreng krispy ini salah satu pisang goreng yang di balut dengan tepung panir. Sehingga ketika di goreng memiliki tekstur garing di luar dan manis di dalam nya. Pisnag goreng krispy salah satu pisang goreng paling favorite di keluarga saya.

#PalmiaPoints2024 #LetsBakeLove

Bahan:

  • 5 buah pisang lilin, potong agak tipis
  • 3 sdm tepung terigu
  • ½ sdt garam
  • 1 sdm gula pasir
  • ½ sdt vanili
  • Air secukupnya
  • Tepung panir secukupnya
  • Minyak goreng secukupnya
  • 3 sdm Palmia Margarin Serbaguna

Cara Membuat: 

  1. Larutkan tepung terigu dengan air, tambahkan vanili,gula dan garam. Aduk hingga gula larut dan tercampur rata dengan kekentalan sedang
  2. Ambil potongan pisang,celupkan kedalam larutan tepung, kemudian gulingkan kedalam tepung panir. Lakukan berulang hingga potongan pisang habis. Masukkan ke kulkas beberapa saat
  3. Panaskan minyak goreng,tambahkan Palmia Margarin Serbaguna. Masukkan pisang lalu goreng dengan api sedang hingga matang. Angkat dan Sajikan.

Resep dari Suryadi
Soft Pretzel Stick

Soft Pretzel Stick

Soft pretzel stick cocok disantap saat sarapan maupun snack di sore hari

Keripik Sukun Gurih

Keripik Sukun Gurih

Kebetulan di belakang rumah ibu ada pohon sukun. Setiap ada sukun yang tua,ibu selalu membuat keripik sukun. Meskipun resep nya simpel,tetapi keripik yang satu ini cocok untuk di jadikan camilan.

Muffin Ubi Orange

Muffin Ubi Orange

Muffin adalah salah satu camilah yang mudah sekali di buat. Selain mudah, rasanya pun juga tak kalah dengan kue lain yang pembuatannya rumit, asalkan benar dalan pengolahan dan pemilihan bahan. Muffin juga bisa lho di kreasikan dengan bahan pangan lain sehingga dapat menjadi puluhan muffin dengan rasa yang lezatos. Nah salah satunya dapat di padukan dengan ubi orange ini. Sehat, mengenyangkan, enak dan tentunya haruumm karena menggunakan Palmia Margarine. Hayuuuk di cobaa ^_^

Cake Coklat Panggang

Cake Coklat Panggang

Cake coklat panggang ini adalah salah satu menu usaha yang aku geluti selama ini. Rasanya yang memang sederhana tapi nikmat membuatnya tak pernah sepi dari pembeli. Harganya pun cukup terjangkau. permintaan akan cake coklat panggang ini bukan hanya untuk cemilan keluarga tapi juga di request untuk kudapan hajatan. Satu porsinya berukuran 5 x 15 cm. Dengan harga 25 ribu, namun jika permintaan konsumen menggunakan butter cteam lalu ditaburi keju, maka harga cake coklat panggang menjadi 35 ribu rupiah. Bulan Ramadhan dan 10 hari sebelum hari raya biasanya cake coklat panggang ini meningkat hingga 2 kali lipat. #ShareYourJourneu

Upload Resep dan Struk untuk mendapatkan points

Beli Produk Palmia