Onde-onde Sederhana
Onde-onde dengan bahan yang gampang diperoleh di warung-warung tetangga.

#PalmiaMargarin #MakeWonders

Bahan Onde-onde

500 gram tepung beras

ketan 250 gram

gula pasir

75 gram tepung beras

150 ml air hangat

Garam secukupnya

Vanili bubuk secukupnya

200 gram wijen

Minyak goreng secukupnya

1/2 sdm Palmia Margarin Serbaguna

Bahan Untuk Isi Onde-onde

250 gram kacang hijau kupas

100 gram gula pasir

Garam secukupnya

Vanili bubuk secukupnya

Cara Membuat Isi Onde-onde

Rendam kacang hijau yang sudah dikupas sekitar 4 - 5 jam. Setelah itu cuci bersih dan kukus sampai empuk, kemudian tumbuk hingga halus. Kacang hijau halus tersebut campurkan dengan gula, garam dan vanili. Uleni dan bulatkan kecil-kecil untuk dijadikan isi onde-onde.

Cara Membuat Onde-Onde

Campur tepung beras ketan, tepung beras, garam, gula, Palmia Margarin dan vanili jadi satu lalu uleni hingga adonan kalis. Ambil adonan secukupnya, pipihkan, buat cekungan untuk tempat isian, masukkan isisan dan bulatkan adonan. Setelah itu, celupkan onde-onde ke dalam air dingin lalu gulingkan onde-onde ke atas wijen sampai rata. Panaskan minyak dan segera goreng onde-onde hingga warnanya menjadi kuning kecokelatan dan kulit bagian luar kering. Angkat onde-onde setelah matang.


Resep dari Marzuki Ramadhan
Chicken Sandwich

Chicken Sandwich

Sore ini cuaca mendukung banget untuk ngemil. Alhasil bikin Chicken Sandwich. Mulai dari roti dan isiannya bikin sendiri. Kebetulan ini favorit keluarga ku yang suka makanan ala street food

Banana Caramel Cinnamon Cake

Banana Caramel Cinnamon Cake

Olahan satu ini biasa nya di sajikan ketika ada acara kumpul-kumpul keluarga besar. Kali ini saya jadikan menu santai sore bersama anak dan suami.

SOFT COTTON CAKE

SOFT COTTON CAKE

Manis dan terasa selembut kapas, rasakan yuk istimewanya SOFT COTTON CAKE berikut ini.

Palmia
Upload Resep dan Struk untuk mendapatkan points

Beli Produk Palmia