Ketan Biru Unti Kelapa
Alhamdulillah bertemu lagi dengan bulan Ramadhan, Bulan seribu bulan ynag dinantikan umat Islam sedunia. Bulan Ramadhan pasti identik dengan Takjil..nah kali ini saya akan membuat cemilan yang cantik, gurih dan Manis, namanya Ketan Biru Unti Kelapa. Cocok banget nih jadi inspirasi takjil.

#PalmiaDIRP2024

Bahan:

  • 125 gram beras ketan putih (rendam 2 jam)
  • 6 buah bunga telang kering
  • 1/2 gelas kecil air panas
  • Secukupnya santan telang (santan + air telang = 100 ml)
  • 1/4 sdt garam
  • 1 lembar daun pandan

 

Bahan Unti:

  • 3 sdm munjung kelapa parut
  • 1 sdt Palmia Butter Margarin
  • 1/2 lembar daun pandan
  • Sejumput garam
  • 2 sdm gula merah sisir
  • 1 sdt gula pasir
  • 2 sdm air

 

Cara Membuat:

  1. Seduh bunga telang dengan air panas sampai berwarna biru, saring
  2. Kukus sebentar (15 menit) beras ketan yang sudah direndam dan dicuci bersih 
  3. Masak 100 ml santan telang (air telang + santan) dan pandan sampai mendidih, matikan api
  4. Masukkan beras kukus aduk dan aron rata sampai terserap (tunggu beberapa saat)
  5. Kukus sampai matang (15 menit) 
  6. Buat unti: Masak semua bahan dan juga Palmia Butter Margarin kecuali kelapa sampai kental, masukkan kelapa, aduk rata masak sampai sat menyatu gulanya lalu sajikan ketan dengan unti kelapa.

Resep dari Rita Kartika Murni
Ubi Kayu Pedas

Ubi Kayu Pedas

Ubi kayu pedas ini merupakan makanan yang bisa kita padupadankan dengan makanan berat dan makanan camilan. Bisa kita jadi kan lauk makan nasi, bahkan bisa kita jadikan camilan juga.

Bakyam Bakar Pedas Manis

Bakyam Bakar Pedas Manis

Salah satu menu kesukaan anak- anak dirumah sebagai camilan adalah bakso bakar pedas manis. Mereka paling suka bumbu olesnya pedes manis, nambah selera katanya. Untuk rasa pedas manis nan gurih aku menggunakan kecap manis, rawit giling dan juga Palmia Margarin Serbaguna sebagai olesan.

Bolu Karamel

Bolu Karamel

Camilan manis favorit keluarga. Bolu ini sering saya buat dirumah rasanya manis dan lembut karena saya pakai Royal Palmia Butter Margarine.

Bolu Daun Pandan Suji

Bolu Daun Pandan Suji

Bolu pandan suji dengan pewarna alami menggunakan daun pandan dan daun suji. Kami sekeluarga sangat menyukai bolu ini karena aroma khas pandan sangat terasa serta tekstur bolunya lembut karena mengunakan Palmia Butter Margarin

Upload Resep dan Struk untuk mendapatkan points

Beli Produk Palmia