Cornflakes Croquette
Cemilan sehat dengan butiran sereal jagung (cornflakes)

Bahan :

1 sdm Margarin Serbaguna "Palmia"

1 sdm tepung terigu

75 ml susu cair

50 gr ayam cincang

20 gr keju parut

1/2 sdm daun seledri (cincang)

Garam secukupnya

1/4 sdt merica bubuk

1/4 sdt pala bubuk

75 gr kentang (kukus,haluskan)

Minyak goreng secukupnya

Bahan lapisan :

2 butir telur ayam

30 gr cornflakes (haluskan)

Cara membuat :

1. Lelehkan Margarin Serbaguna "Palmia" dengan api kecil

2. Masukkan tepung terigu, aduk rata.

3. Tuang susu sedikit demi sedikit sambil terus diaduk sampai adonan licin. Lalu angkat dari api.

4. Tambahkan sisa bahan, aduk rata. Ambil 1 sdm adonan, lalu bentuk bulat. Celupkan dalam telur ayam yang sudah dikocok lepas, lalu gulingkan ke dalam cornflakes. Aduk hingga adonan tertutupi dengan bubuk cornflakes.

5. Goreng dalam minyak banyak yang sudah panas, aduk hingga berwarna kuning kecoklatan. Angkat dan sajikan dengan cocolan saus/sambal botol

Porsi : 6 buah


Resep dari Stephanie Merryno
Roti John

Roti John

Salah satu roti jualan ku dulu yang banyak peminatnya.

Pisang Gapit saus Durian

Pisang Gapit saus Durian

Cemilan sehat mudah di buat

Dragon Thousand Crepes

Dragon Thousand Crepes

Crepes cantik yang lembut berlapis-lapis dengan filling chocohazel yang creamy.

Serundeng Kari Ketan

Serundeng Kari Ketan

Ketan serundeng, kuberi bumbu bubuk kari pada serundeng. Aroma khas kari sangat berasa.

Upload Resep dan Struk untuk mendapatkan points

Beli Produk Palmia