Masakan berbahan dasar ceker itu memang paling asyik untuk dinikmati rame-rame bersama keluarga / sahabat. Apalagi ceker itu berbumbu pedas, jadi makin asyik deh. Aku rekomendasikan olahan ceker saus madu ala aku ini untuk dijadikan hidangan akhir tahun nanti.
#PalmiaPoints2022
#PalmiaPoints2022
Bahan:
- 15 ceker ayam, bersihkan kuku dan kulitnya
- 2 sdm Palmia Margarin Serbaguna
- 100 ml air
- Secukupnya wijen sangrai
Bumbu Halus:
- 5 cabe merah besar
- 5 cabe rawit merah
- 2 siung bawang putih
- 5 siung bawang merah 2 cm jahe
Bumbu Lainnya:
- 3 sdm madu
- 1 1/2 sdm air lemon
- 2 sdm saus tiram
- 1 sdm kecap asin
- 1/2 sdm minyak wijen
- 1 sdm kecap
- Secukupnya garam
Cara Memasak:
1. Rebus ceker hingga lunakk, tiriskan.
2. Bahan bumbu halus diblender hingga halus.
3. Panaskan Palmia Margarin Serbaguna lalu tumis bumbu halus hingga harum.
4. Masukkan air lalu didihkan.
5. Masukkan bumbu-bumbu lainnya lalu aduk hingga rata.
6. Masukkan ceker rebus, aduk rata. Masak beberapa saat dengan api kecil agar bumbu meresap. Koreksi rasa, matikan api.
7. Sendokkan ceker ke piring saji lalu taburi wijen sangrai, sajikan.