Bolu Kukus Mini Rainbow
Untuk memberi semangat ke anak-anak saat ber puasa, seorang ibu harus menyiapkan dan menyajikan menu kesukaan anak-anak. Salah satu nya bolu kukus mini rainbow.

#PalmiaDIRP2024

Bahan:

  • 200 gr tepung terigu
  • 5 butir telur
  • ½ sdm SP
  • 180 gr gula pasir
  • 1 bungkus Palmia Margarin Serbaguna
  • 100 ml susu kental manis
  • 10 ml minyak goreng
  • Pewarna makanan (ungu, biru, kuning dan hijau) secukupnya

 

Cara Membuat: 

  1. Lelehkan Palmia Margarin Serbaguna, tambahkan minyak goreng. Sisihkan
  2. Campurkan telur, gula pasir dan SP. Mixer dengan speed tinggi hingga mengembang dan putih berjejak. Turunkan speed mixer
  3. Masukkan tepung terigu secara perlahan, kemudian tambahkan Palmia Margarin Serbaguna leleh, dan susu kental manis. Mixer dengan speed rendah hingga tercampur rata
  4. Bagi adonan menjadi 4 bagian, beri sedikit pewarna makan di setiap bagian. Aduk menggunakan spatula dengan tekhnik balik hingga tercampur rata.
  5. Panaskan kukusan hingga air nya mendidih
  6. Olesi cetakan dengan sisa lelehan Palmia Margarin Serbaguna, kemudian masukan lapisan pertama berwarna kuning kedalam cetakan. Kukus sebentar. Kemudian masukkan lagi lapisan kedua berwarna hijau. Kukus kembali,lakukan berulang hingga lapisan terakhir. Masak hingga matang
  7. Angkat dan keluar kan dari cetakan. Siap di sajikan.

Resep dari Dewi misdawati
Coffee Bun

Coffee Bun

Roti kopi dengan isian Palmia Butter Margarine

Banana Pancake

Banana Pancake

Teman minum teh Pancake dengan toping pisang. Rasanya enak caranya mudah sekali

Chocolate Cupcake

Chocolate Cupcake

bikin cake coklat emang gak ada bosennya. apalagi anak-anak suka banget. Kali ini saya buat versi cupcake supaya lebih praktis untuk bekal sekolah mereka

Four Season Cake

Four Season Cake

Cake dengan 4 jenis berbeda dipadukan jadi satu.

Upload Resep dan Struk untuk mendapatkan points

Beli Produk Palmia