Mix udang,tempe dan kecombrang yg enak sekali.Cara membuatnya mudah dan rasanya istimewah,karena saya tambahkan AJINOMOTO didalamnya.
#PalmiaPoints2022
Bahan:
- 2 sdm Palmia Margarin Serbaguna
- 250 gr udang ukuran sedang
- 100 gr tempe daun
- 2 buah tomat merah
- 100 gr bunga kecombrang
- 6 cabe rawit merah
- 8 cabe merah keriting
- 2 sdm cabe merah giling
- 2 siung bawang putih
- 3 bawang merah
- Gula merah secukupnya
- ¼ sdt garam
Cara Membuat:
1. Cuci bersih udang, goreng setengah kering angkat tiriskan.
2. Panaskan Palmia Margarin Serbaguna, tumis bawang putih, bawang merah dan bunga kecombrang. Masukan cabe merah giling, cabe rawit merah dan cabe merah keriting. Masukan udang dan tempe, tuang air secukupnya.
3. Tambahkan garam dan gula merah aduk perlahan, biarkan kuah agak menyusut, masukan tomat merah.
4. Tuang kedalam piring beralas daun pisang, sajikan.