Tumis Saos Tiram Bunga Daun Muda Kates

Tumis Saos Tiram Bunga Daun Muda Kates

Daun dan bunga Kates mempunyai cita rasa tersendiri, Ibu suka memasak menu ini katanya Pahit- Pahit enak.

#PalmiaPoints2023

Bahan - Bahan

  • 1 ikat besar daun pepaya
  • 1 genggam ikan teri, goreng kering
  • 3 siung bawang putih ( Iris)
  • 8 siung bawang merah ( Iris )
  • 2 buah cabai merah besar( potong )
  • 10 buah cabai rawit ( Potong )
  • 1 sdm saus tiram
  • 1 sdt Garam
  • 1/2 sdt Gula
  • 1/2 sdt Kaldu Ayam Bubuk
  • Air secukupnya
  • 1/2 Bks kecil Asam Jawa
  • Minyak Goreng secukupnya
  • 2 Sdm Palmia Margarin Serba guna

Cara Membuat

  1. rebus daun dan bunga pepaya dengan 50 ml air asam jawa hingga empuk, cuci bersih, peras, lalu rajang, sisihkan.
  2. panaskan Minyak Goreng tambahkan PALMIA Goreng Teri lalu Tumis bawang Merah,bawang Putih, cabe rawit, cabe Merah Beri air secukupnya.
  3. Masukkan daun pepaya tambahkan gula, garam, kaldu bubuk, saus tiram aduk rata.
  4. Masak dengan api kecil agar bumbu meresap. Koreksi rasa lalu masukkan ikan teri yang sudah digoreng, aduk sebentar Angkat dan sajikan.

Resep dari Rendi haryadi
Penne Keju Panggang

Penne Keju Panggang

Pasta penne yg dicampur sayuran, daging, dan Palmia Butter Margarin yang padat gizi, lezat dan cocok utl hidangan makan malam.

KIKIL MASAK CABAI HIJAU

KIKIL MASAK CABAI HIJAU

Cabai hijau yang sering jadi pelengkap bumbu tumisan atau sambal bisa jadi bumbu utama hidangan lezat seperti resep Kikil Masak Cabai Hijau ini lho.

Palmia
Teldar Bebek Kentang Palmia

Teldar Bebek Kentang Palmia

Kalau biasanya kamu membuat telur dadar menggunakan telur ayam, kini beralihlah ke telur bebek. Karena di rumah ada stok telur bebek, dengan resep dari ibu saya minta tlong istri membuat telur dadar bebek pakai kentang supaya telur dadar nya tidak terasa amis saat di makan.

Tomyan Suki Bakso Gledek

Tomyan Suki Bakso Gledek

Biasanya kalau bulan Ramadhan kita sering bingung mau bikin Menu apa nah..sebagai selingan kali ini saya rekomendasikan tomyan yang segar.

Upload Resep dan Struk untuk mendapatkan points

Beli Produk Palmia