Terong Ungu Balado
Saat berbuka puasa,menu persambalan wajib hadir menemani santapan berbuka puasa.

#PalmiaDIRP2024

Bahan-bahan:

  • 2 buah terong ungu,iris-iris
  • 3sdm PALMIA Margarine Serbaguna
  • Minyak goreng secukupnya
  • 1sdm garam
  • ½sdm gula

Bumbu halus:

  • 5 buah cabe merah
  • 10 buah cabe rawit merah
  • 1 siung bawang putih
  • 6 buah bawang merah
  • 1 buah tomat

Cara memasak:

  1. Panaskan minyak goreng dan PALMIA Margarine Serbaguna,terong hingga matang. Sisihkan.
  2. Tumis bumbu halus,tambah kan gula dan garam. Aduk-aduk hingga tercampur rata dan matang. Masukkan terong yang sdh digoreng. Aduk hingga tercampur rata. Angkat dan sajikan.

Resep dari Dewi misdawati
Dadar Gulung Isi Saus Kari

Dadar Gulung Isi Saus Kari

Kuliner Indonesia sangat banyak dan beragam. Terinspirasi dari martabak telur yang dijual dipinggir jalan dan masakan melayu yaitu kari. Jadilah ini perpaduan yang nikmat untuk disantap bersama keluarga. Dengan PALMIA MARGARIN SERBAGUNA, masakan saya jadi lebih spesial, gurih dan aromanya harum.

Patin Gulai Tempoyak

Patin Gulai Tempoyak

Tempoyak adalah daging buah durian yang di fermentasi. Di masak gulai dengan ikan patin sungai, sangat enak. Recommended nih untuk menu berbuka puasa.

Roti Gulung Merah Putih

Roti Gulung Merah Putih

#PalmiaMargarin #WOWnyaLezatSehat

Palmia
Upload Resep dan Struk untuk mendapatkan points

Beli Produk Palmia