Gulai Tauco Kegemaran Kuu
Paduan sempurna antara kikil, tempe, buncis ditambah aroma dan rasa khas tauco. Maknyuusss

#PalmiaPoints2021

 

Bahan bahan :

- 300 gr kikil sdh direbus, lunak

- 100 gr buncis, iris sesuai selera

- 100 gr tempe, potong kotak

- 1 bks tauco

- 500 ml santan

- 100 gr Palmia Margarin Serbaguna

 

Bumbu :

- 2 siung bawang putih, iris

- 5 siung bawang merah, iris

- 80 gr cabai hijau, iris

- 1 cm jahe, geprek

- Daun salam

- Gula, garam, dan penyedap rasa secukupnya

 

Cara memasak :

1. Panaskan Palmia Margarin Serbaguna

2. Tumis bumbu-bumbu yang sudah diiris, tambahkan daun salam, tumis sampai harum

3. Tambahkan santan, buncis, kikil dan tempe

4. Aduk aduk terus agar santan tidak pecah

5. Tambahkan gula, garam, dan penyedap rasa sesuai selera

6. Gulai tauco siap disantap bersama nasi hangat


Resep dari Elva Rahmi
Ayam Kentang Balado Dajer

Ayam Kentang Balado Dajer

Resep masakan ibu Ayam Kentang Balado Dajer sangat kusuka. Selalu jadi favorit keluarga. Selain cara membuatnya mudah, rasa dari resep masakan ibu ini pun enak dan bergizi

Udang Galah Bombar

Udang Galah Bombar

Ibu selalu punya banyak ide masakan Menu hari ini masak Udang Galah Bombar resep dari ibu. Salah satu manfaat makan udang adalah kandungan protein yang tinggi, namun tergolong rendah lemak. Dalam daging udang, anda juga bisa mendapatkan kandungan mineral, seperti kalsium, kalium, dan fosfor, serta sumber vitamin A dan vitamin E yang baik untuk tubuh.

Kentang Teri Goreng Gurih Sambalado

Kentang Teri Goreng Gurih Sambalado

Kentang Teri Goreng Gurih SamBalado favorit keluarga. Selain dari kandungan karbohidrat tentunya, kentang juga kaya akan berbagai vitamin dan mineral penting bagi kesehatan tubuh.

Nasi Goreng Mbako Palmia

Nasi Goreng Mbako Palmia

Jadi berawal dari daerah Temanggung dan Magelang kan suka makan kubis Hijau, nah saat bikin nasi goreng pun suka dicampur sayur kubis Hijau yang seperti daun tembakau, makanya dinamai Nasi Goreng Mbako karena seperti daun mbako. Nah memasak nasgor dengan modifikasi ya bund dengan Palmia Margarin Serbaguna enak ternyata.

Upload Resep dan Struk untuk mendapatkan points

Beli Produk Palmia