Casin Sambal Pedas Runyah
Cumi asin di masak pedas dapat meningkat kan selera makan. Apalagi saat sahur di bulan Ramadhan, menu ini wajib hadir.

#PalmiaDIRP2024

Bahan:

  • 250 gr cumi asin
  • 4 sdm Palmia Margarin Serbaguna
  • garam secukupnya
  • ½ sdm gula
  • 2 lembar daun jeruk
  • Air secukupnya

 

Bumbu:

  • 10 buah cabe rawit
  • 5 buah cabe merah
  • 5 buah bawang merah
  • 1 siung bawang putih

 

Cara Membuat:

  1. Cuci bersih cumi asin,kemudian rebus selama 10 menit. Tiriskan. Potong-potong dan bersihkan isi perut cumi asin. Cuci kembali hingga bersih
  2. Giling kasar bumbu menggunakan cobek
  3. Panaskan Palmia Margarin Serbaguna, tumis bumbu dan daun jeruk hingga wangi. Tambahkan gula dan garam. Aduk hingga tercampur rata
  4. Masukkan cumi,aduk-aduk kembali hingga bumbu tercampur rata. Koreksi rasa terlebih dahulu. Kemudian angkat dan sajikan.

Resep dari Defi septi fadillah
Ayam Tepung Crispy

Ayam Tepung Crispy

Ayam tepung crispy disukai hampur semua lapisan. Kali ini aku menggunakan tepung terigu dengan bumbu ala rumahan.

Tongkol Bakar Bumbu

Tongkol Bakar Bumbu

Tongkol bakar olesan bumbu, Saat menumis bumbu gunakan PALMIA Serbaguna membuat aroma dan citarasa bumbu semakin lezat dan harum.

Nasi Goreng Lada Hitam

Nasi Goreng Lada Hitam

Nasi goreng menjadi jurus ninjaku untuk buat sarapan. Nasi goreng lada hitam menjadi nasi goreng kesukaan keluarga karena dirasa ada sensari pedas gurih dan enak saat dimakan #PalmiaLetsBakeLove #PalmiaMargarine

Bacem Ayam

Bacem Ayam

Bacem ayam menjadi hidanganku hari ini. Rasanya yang manis gurih menjadi favorit keluarga

Upload Resep dan Struk untuk mendapatkan points

Beli Produk Palmia