Ayam tepung crispy disukai hampir semua lapisan. Kali ini aku menggunakan tepung terigu dengan bumbu ala rumahan. Lalu ditaburi bubuk balado.
#PalmiaPoints2022
Bahan:
- 6 potong sayap ayam, buang ujung lalu potong dua
- 250 gr terigu
- 1 sdt lada bubuk
- ½ sdt baking powder
- 1 sdt garam
- 1 sdt kaldu jamur
- Air secukupnya
- Balado keju bubuk untuk taburan secukupnya
- 2 sdm Palmia Margarin Serbaguna
- Minyak goreng secukupnya
Cara Membuat:
1. Campur terigu, garam, lada, baking powder dan kaldu jamur aduk merata.
2. Ambil sedikit bahan tepung, tuangi air lalu aduk.
3. Panaskan minyak dan Palmia Margarin Serbaguna, masukan ayam dalam adonan basah lalu gulingkan dengan adingan kering sambik dipijit-pijit.
4. Goreng dalam minyak panas dan api sedang hingga kuning keemasan, angkat. Lalu taburi bubuk balado keju pada bagian atasnya, sajikan.