Kali ini buat kue kesukaan anak-anak yaitu kue soes isi vla dan atasannya diberi toping lelehan coklat cair. Buat kue soes susah- susah gampang cara bikinnya harus benar-benar teliti karena kalau salah takaran. yang ada kue soes nya tidak mengembang alias banget??Alhamdulilah yang saya buat berhasil mengembang sempurna dan wangi batter dari Palmia Butter Margarin andalan keluarga
#PalmiaPoints2024 #LetsBakeLove
Bahan:
- 100 cc air
- 100 cc susu cair full cream
- 125 Palmia Butter Margarin
- 1 sdm gula
- 150 gram terigu
- 3 butir telur
Untuk vla:
- 700 gram susu full cream
- 100 gram gula pasir
- 1/2 sdt vanili
- 75 gram maizena
- 2 kuning telur
Cara Membuat:
- Rebus air, susu, gula dan Palmia Butter Margarin sampai mendidih. Aduk-aduk sampai cair. Kecilkan api lalu masukkan terigu. Aduk sampai merata. Matikan api. Aduk lagi sampai kalis
- Nyalakan api kecil sebentar. Setelah rata kalisnya, matikan api. Pindahkan ke wadah lain biarkan hangat.
- Masukkan telur satu persatu, mixer sampai rata. Matikan mixer masukkan ke piping bag, masukkan spuit bintang terlebih dahulu
- Siapkan loyang olesi Palmia Butter Margarin tipis. Spuit kan di loyang ukuran sesuai selera
- Panggang api atas bawah suhu 200 - 220 derajat. Biarkan sampai kecoklatan
- Cara membuat vla: Aduk pake whisk, nyalakan api kecil biarkan mendidih dan mengental angkat. Sisihkan toping cokelat blok yang dicairkan