Kue Pukis
Rasanya yang manis dan ada tambahan coklat di atas membuat kue pukis ini menjadi favorite keluarga. Biasanya anak anak suka beli di pasar namun kali ini saya bikin sendiri agar hasil lebih banyak dan lebih wangi jika menggunalan Palmia Margarin Serbaguna

#PalmiaPoints2024 #LetsBakeLove

Bahan:

  • 1 sdm tepung terigu
  • 1 sdm gula pasir
  • 1 sdt ragi instan
  • 50 ml air hangat

Bahan Adonan:

  • 250 gr tepung terigu serbaguna
  • 10 gr tepung maizena
  • 1/2 sdt vanili
  • 1/2 sdt garam
  • 150 gr gula pasir
  • 3 butir kuning telur
  • 2 butir putih telur
  • 200 ml santan
  • 1 lembar daun pandan
  • 1 sachet kental manis
  • 75 gr Palmia Margarin Serbaguna, lelehkan

Jus Pandan:

  • 160 ml air 4-5 lembar daun pandan potong-potong

Bahan Lain:

  • 1 tetes pasta pandan (optional)

Cara Membuat: 

  1. Buat jus pandan dahulu, blender daun pandan dengan air, lalu saring, dan sisihkan 
  2. Rebus santan, masukan jus pandan dan selembar daun pandan, masak hingga mendidih sambil terus diaduk agar santan tidak pecah, ketika mulai mendidih matikan api, sisihkan biarkan dingin suhu ruang
  3. Kemudian buat biang, campur semua bahan dan diamkan tunggu 15 menit, kalau ragi aktif maka akan timbul buih di permukaan nya 
  4. Kemudian kocok telur (kuning+putih) bersama gula pasir kocok hingga gula larut, dan adonan sedikit mengembang/berubah warna (bila mau pakai mixer boleh) saya disini memakai ballon whisk, lalu masukan biang, aduk rata, lalu masukan kental manis
  5. Kemudian masukan bahan kering (tepung terigu, maizena,vanili, garam) masukan sedikit demi sedikit, masukan secara bergantian dengan masuknya air santan pandannya, terakhir masukan Palmia Margarin Serbaguna cair dan bila ingin ditambah pasta panda, sisihkan
  6. Diamkan adonan selama 1-2 jam, bisa tutup dengan kain serbet bersih atau cling wrap, setelah itu siapkan cetakan pukis, panaskan dan beri olesan Palmia Margarin Serbaguna tipis tipis pada cetakan. Jangan lupa sebelum dimasukan, aduk-aduk dulu adonannya
  7. Masukan adonan cukup 3/4 tinggi cetakan, jangan terlalu penuh ya, kemudian tutup dan bila ingin diberi topping bisa dilakukan ketika adonan hampir mulai matang
  8. Ketika matang, cukil adonan dan olesi sedikit dengan Palmia Margarin Serbaguna seluruh permukaannya agar pukis tetap moist. Bila ingin disimpan, pastikan simpan pada wadah kedap udara. Pukis bisa tahan 3-4 hari dalam chiller, dan hanya sehari bila disuhu ruang saja

Resep dari Siti Latifah
Cake Singkong Cheese Raisin

Cake Singkong Cheese Raisin

Menikmati singkong dengan cara berbeda.

Tiramisu Cake Box

Tiramisu Cake Box

Dari sekian jenis makanan manis yang bisa dipilih untuk dijadikan peluang usaha, tentu strateginya adalah memilih yang paling tren. Nah, dessert box adalah jenis kuliner kekinan yang sedang digandrungi banyak pecinta makanan manis. Apalagi dijual dengan harga murah dengan rasa yang enak karena dibuat dengan bahan berkualitas, tentunya akan dilirik calon pembeli deh. Dilasari Bakery menyajikan Tiramisu Cake Box. Menu ini sudah banyak dipesan oleh pembeli dan reseller, semoga menu ini bisa menginspirasi Ibu WOW di Dapur Inspirasi Ramadan Palmia.

CHEESE STICK

CHEESE STICK

Hallo, saya adalah mahasiswa tingkat akhir. Sedang sibuk-sibuknya mencari referensi-referensi jurnal untuk kebutuhan skripsi yang terkadang rasanya membuat kepala pecah. Belum lagi setiap dosen per-mata kuliah selalu saja memberikan tugas-tugas yang mengharuskan saya bergadang hingga larut malam. Mengerjakan tugas sama dengan bergadang, bergadang sama dengan menguras otak dan tenaga, menguras otak dan tenaga terkadang membuat kita lapar dan badmood. Nah, makanya aku membuat cemilan makanan tengah malam yang gurih dan manis, kira-kira apa hayo? Jawabannya adalah “Stik Keju” si teman cemilan yang setia menemani mahasiswa tingkat akhir sepertiku. #PalmiaMargarin #MakeWonders

banana choco pancake

banana choco pancake

Lagi belajar bikin pancake

Upload Resep dan Struk untuk mendapatkan points

Beli Produk Palmia