Masakan rumahan dengan bahan pilihan terbaik lebih sehat dan hemat.
Kali ini masak telur kuah kari, bumbu khas rempah Indonesia ditumis menggunakan PALMIA Serbaguna menambah aroma kari lebih lezat.
#PalmiaMargarin #MakeWonders
Bahan :
5 telur
500 ml santan
2 asam Kandis
1 sdt garam
1 sdt gula
1/2 sdt kaldu jamur
1 sdm bubuk kari
1 tomat merah, iris
2 tangkai daun kari
2 sdm PALMIA Serbaguna
Daun salam Saung jeruk Sere, geprek
Bumbu halus :
8 cabe merah
6 bawang merah
2 bawang putih
1 ruas lengkuas
1 ruas jahe
1/2 ruas kunyit
1 sdm ketumbar
4 kemiri sangrai
Langkah memasak :
Panaskan margarin tumis bumbu halus, bubuk kari, daun kari, daun salam, daun jeruk, sere hingga harum. Masukan santan dan asam kandis aduk jangan sampai santan pecah. Setelah mendidih masukkan telur lalu tambahkan garam, gula dan kaldu jamur. Masak hingga bumbu meresap, terakhir masukkan tomat masak sebentar lalu angkat.