Cookies Putri Salju Oreo
Sebagai seorang ibu rumah tangga yang full time untuk keluarga saya harus serba bisa dalam segala hal.Mendidik dan mengarahkan anak untuk masa depan yang berprestasi dan menyediakan segala keperluan anak dan suami di rumah.Walaupun sebagai ibu rumah tangga,seorang istri juga bisa membantu suami mencari nafkah untuk membantu perekonomian keluarga.Salah satu contohnya dengan membuka usaha kue kering untuk lebaran,selain memperkecil pengeluaran di Hari Raya,juga menambah penghasilan untuk keluarga.Itulah wonder women versi saya.

#PalmiaMargarin #MakeWonders

Bahan :

250 gr Margarin Palmia Serbaguna

120 gr gula halus

225 gr tepung terigu

25 gr tepung maizena

40 gr susu bubuk

25 gr coklat bubuk hitam

125 gr biskuit keping hitam tanpa krim,haluskan

Gula halus dan gula donat untuk baluran

Cara membuat:

Panaskan oven suhu 140°C-150°C .Siapkan loyang yang sudah dialasi baking paper. Kocok margarin Palmia serbaguna dan gula halus hingga tercampur rata dengan mikser speed rendah,selama 1 menit. Masukkan bahan2 lain yang sudah diayak,aduk hingga tercampur rata. Bentuk sesuai selera,susun diatas loyang.Panggang selama 40-50 menit/sampai matang.Selagi hangat,gulingkan ke gula halus lalu ke gula donat.Biarkan uap panasnya hilang,lalu simpan ke dalam toples.


Resep dari Krisna Sari
Brownies Ubi Ungu

Brownies Ubi Ungu

Makan brownies lagi yuk,tapi kali ini browniesnya pakai ubi ungu lho dan rasanya tetap luar biasa.Berikut resepnya

Pie Tempe Ragout Sayur

Pie Tempe Ragout Sayur

Tempe siapa sih yang ga suka, dulu waktu kecil lauk yang paling familiar alias lauk sehari hari yang ibu masak adalah Tempe. Ibu itu kalo menggoreng tempe bisa kriuk dan gurih sekali. Resepnya sdh saya praktekkan namun tetap saja hasilnya tak sama. Memang tangan ibu itu adalah tangan ajaib, semua yang diolahnya menjadi istimewa. Nah untuk resep kali ini karena sedang kangen ibu, saya membuat olahan dari Tempe. Tepatnya Pie Tempe..yuk dicobain yaa

Cake Puding Sagu Mutiara

Cake Puding Sagu Mutiara

Sebentar lagi kita akan memasuki bulan suci Ramadhan. Nah aku mau berkreasi membuat menu takjil yang seger dan manis. Cake Puding Sagu Mutiara ini paling cocok di makan saat dingin. Karena masa pandemi masih berlangsung, jadi lebih baik buka nanti dirumah aja bareng keluarga. Dari situlah aku wajib rajin untuk membuat menu takjil agar puasa nanti si kecil semangat selalu.

Singkong Panggang Bawang Pedas

Singkong Panggang Bawang Pedas

Singkong yang identik dengan makanan ndeso pun akan terasa lebih lezat dan menarik.untuk disantap bila di olah dengan sedikit kreatifitas. Kali ini saya membuat singkong panggang yang di bumbui dengan bahan olesan yang terdiri dari Margarin Serbaguna PALMIA, bawang dan cabe.

Beli Produk Palmia