Cinnamon rolls
Paling yahut di makan sore sore sambil minum teh atau kopi.

Bahan kulit :

1/2      kg           Terigu 

1         butir        Telur 

1         bungkus  Ragi/fermipan 

3         sdm         Susu bubuk 

100     gr            PALMIA MARGARIN SERBAGUNA

1/4      gelas      Air hangat kuku 

Sejumput garam

 

Bahan isi :

Gula pasir secukupnya

Bubuk kayu manis (cinnamon) secukupnya

PALMIA MARGARIN SERBAGUNA untuk olesan

 

 

Cara membuat:

  1. Air hangat, susu dan ragi dilarutkan dalam gelas tunggu beberapa menit sampai berbuih dan mengembang kalau ragi digelas mengembang itu tandanya raginya aktif. Dalam wadah baskom terigu, sejumput garam, telur, ragi yg sudah dicampur susu dan PALMIA MARGARIN SERBAGUNA diadonin sampai kalis (tidak menempel ditangan lagi).
  2. Setelah itu tutup dengan plastik wraping dan lap kain, diamkan selama 1 jam. Setelah 1 jam adonan mengembang besar tonjok adonan dengan kepalan tangan lalu pipihkan dengan rolling pin sampai berbentuk persegi lebar.
  3. Lalu oleskan PALMIA MARGARIN SERBAGUNA keseluruh permukaan, taburi gula pasir, lalu cinnamon/ kayu manis. Gulung lalu potong potong.
  4. Siapkan pinggan yang sudah dioles PALMIA MARGARIN SERBAGUNA, lalu susun dan beri jarak susunannya. Tutup kembali dengan plastik wraping dan lap kain bersih, diamkan selama 30 - 40 menit setelah itu panggang selama kurang lebih 45 menit. Selamat mencoba.

Resep dari Tri Sulis
Japanese Cheese Cake

Japanese Cheese Cake

Kue dengan teksturnya yang lembut membuat japajapa cheese cake ini banyak yg menggemari

Almond cookies

Almond cookies

Dua hari menjelang hari raya idul fitri sementara saya cuti untuk tidak mengurusi bisnis kulier karena saya harus memasak dan membuat cookies untuk keluarga saya dan tamu-tamu yang datang untuk silaturahmi.kali ini saya membuat almond cookies

Bubur Ketan Hitam Royal Palmia

Bubur Ketan Hitam Royal Palmia

Bubur ketan hitam dapat di sajikan sebagai menu sarapan pagi. Rasa manis pada ketan hitam dan wangi nya Royal Palmia butter margarine yang di campur dengan kuah gurih ini menjadi favorite keluarga saya.

Upload Resep dan Struk untuk mendapatkan points

Beli Produk Palmia