Chocolate Pie Puding Sereal
Pie merupakan makan yang terdiri dari kulit yang bertekstur kering dan terdapat beragam isian. Resep pie yang satu ini di dapat dari ibu yang isian nya dari puding dan di beri taburan sereal.

#PalmiaPoints2023

Bahan:

  • 400 gr tepung terigu
  • 75 gr gula halus
  • 20gr susu bubuk
  • 1 sdt garam
  • 150 gr Palmia Margarine Serbaguna
  • 2 butir kuning telur
  • 1 sdm air es
  • Sereal secukupnya
  • White choco secukupnya

 

Bahan Isian:

  • 500 ml susu cair coklat
  • 150 gr darkchoco
  • 1 bks agar-agar coklat
  • 1 sdm Palmia Margarine Serbaguna

 

Cara Membuat Kue Pie:

  1. Campur kan tepung terigu, gula halus, susu bubuk, garam dan gula halus, aduk hingga tercampur rata. Tambahkan Palmia Margarine Serbaguna, sanding dengan tangan hingga berbulir seperti pasir
  2. Kocok kuning telur, tambahkan air es. Kocok kembali hingga tercampur rata
  3. Tuangkan kocokan telur kedalam adonan tepung,uleni hingga tercampur rata. Gunakan wiskh agar tidak terlalu padat. Kemudian giling dengan rolling pin. Lalu cetak dengan cetakan sesuai selera
  4. Oven dengan suhu 180°c selama 20menit. Angkat dan sisihkan
  5. Isian coklat: campurkan susu coklat dan agar-agar, masak hingga mendidih. Kemudian masukkan darkchoco dan Palmia Margarine Serbaguna, lalu aduk hingga mencair. Angkat dan aduk-aduk terus hingga uap agar-agar berkurang
  6. Tuangkan agar-agar kedalam kulit pie, platting sesuai selera, kemudian masukkan kedalam kulkas hingga agar-agar nya padat. Sajikan.

Resep dari Dewi misdawati
Kacang Bawang

Kacang Bawang

KACANG BAWANG, lebih gurih dan lezat karena aku menambahkan Palmia Margarin saat menggorengnya. Kacang bawang khas aroma bawang putih menjadi salah satu camilan favorit yang wajib ada di setiap tahunnya. Membuatnya gampang dan praktis, yuk dicobain dan jangan lupakan tambahkan Palmia Margarin saat menggorengnya.

Donat Tape Ubi Beraneka Bentuk dan Topping

Donat Tape Ubi Beraneka Bentuk dan Topping

Kita tahu bakwa donat memiliki beraneka ragam dan rasa dan semuanya siap menggugah selera apalagi kalau pakai margarin palmia serbaguna bikin kita gak bisa move on,seperti salah satu donat buatan saya kali ini dimana saya membuat "Donat Tape" dengan beraneka ragam topping.Penasara dengan resepnya.Langsung saja ini dia

Banana Choco Custard Cake

Banana Choco Custard Cake

Biasanya cake pisang versi kukus dg bahan sederhana ini hanya dicetak diloyang biasa dan tanpa isian dsb dan disajikan apa adanya. Kadang bocil di rumah tidak habis makannya, supaya lebih menarik saya coba membuat banana cake dg cetakan bentuk pisang, diberi filling vla coklat dan di cover dg coklat rasa pisang. Bener deh, anak anak lebih tertarik dan semangat makannya??

Fudgy Brownies

Fudgy Brownies

Ibu menjadi sosok yang paling berperan di dalam hidup saya. Ketika mengandung saya, beliau memutuskan untuk berhenti bekerja dan fokus mengurus rumah. Dengan kondisi seperti itu, ibu memiliki waktu luang untuk mengembangkan hobi memasaknya. Kalau ada acara di rumah, beliau pantang pesan kue dari luar, selalu membuat sendiri di rumah. Padahal dengan keadaan rumah yang diurus seorang diri dengan seorang balita, tentu terbayang betapa repotnya kalau harus membuat penganan untuk suatu acara. Tapi ibu selalu begitu, katanya supaya hemat dan puas. Saat membuat kue, beliau tidak pernah melarang saya untuk ikut serta membantu, walaupun kala itu saya lebih banyak merepotkan beliau mungkin. Hehe. Tapi, efeknya sangat terasa sekarang. Kini saya jadi sedikit bisa membuat kue maupun snack-snack yang biasa ibu buat. Bahkan kini saya juga sudah dipercaya oleh ibu untuk menggantikan beliau dalam memroduksi kue maupun roti pesanan di rumah. Sehingga saat ibu sedang memiliki urusan lain, saya bisa menggantikan tugas beliau di rumah. Ibu adalah Wonder Women bagi saya dan keluarga. Semoga beliau sehat selalu dan saya bisa membahagiakan beliau. Salah satu hal yang disukai ibu adalah makan kue brownies. Maka, sesekali saya buatkan fudgy brownies favoritnya. Berikut resep fudgy brownies favorit ibu. Dengan Royal Palmia Margarin Butter terasa lebih lezat!

Upload Resep dan Struk untuk mendapatkan points

Beli Produk Palmia