Bolu Kukus Putih Coklat Mekar
Teksturnya lembut, resep bolu kukus ibu yang gak bikin seret saat dimakan. Kesukaan anak-anak dirumah jadi sering kurecook

#PalmiaPoints2023

Bahan :

  • 220 gram terigu
  • ¾ sdm coklat bubuk
  • 1 sdt baking powder
  • 1/2 sdt baking soda
  • 1/2 sdt vanili bubuk
  • 1/8 sdt garam
  • 200 gram gula pasir
  • 250 ml susu cair
  • 1 telur
  • 100 ml Palmia Margarin Serbaguna, lelehkan

Cara Membuat :

  1. Aduk gula dan susu cair menggunakan whisk hingga gula larut.
  2. Masukkan telur yang sudah dikocok lepas, aduk asal rata saja.
  3. Masukkan terigu yang sudah dicampur dengan baking powder, baking soda, vanili, garam secara bertahap.
  4. Masukan Palmia Margarin secara bertahap, aduk rata sampai licin jangan sampai ada margarin yang mengendap dibawah.
  5. Masukan adonan ke dalam cetakan bolu kukus yang sudah diberi kertas roti sampai penuh.
  6. Kukus selama 20 - 25 menit dengan api besar yang stabil, jangan dibuka sebelum waktunya. Setelah matang dan mekar, angkat dan sajikan.

Resep dari Nuril
Bolu Coklat Panggang Palmia

Bolu Coklat Panggang Palmia

Coklat adalah kegemaran anak anak , kenapa tidak membuat sesuatu yang simple tetapi anak anak juga suka. Dimusim sekarang, wajib banget banyak makan camilan kalau makannya susah.. Biar si abang dan si kakak sehat selalu.

Greentea Cream Cake Tape

Greentea Cream Cake Tape

Bukan saja greentea minuman yg disukai keluarga kami,namun greentea cake tape jadi menu camilan favorit keluarga kami.Untuk bubuk greenteanya khusus yg kue ya,supaya hasilnya lebih nendang rasanya.Dengan sentuhan Palmia Margarin Serbaguna juga tambahan creamnya menjadikan istimewah camilan pendamping minum teh kali ini.

Onde-onde Palmia

Onde-onde Palmia

Onde-onde dengan bahan sangat ekonomis tapi dengan citarasa istimewa karena kugunakn PALMIA Serbaguna dalam adonan.

PEANUT SATAY RAISU KEKI

PEANUT SATAY RAISU KEKI

Peanut Satay Raisu Keki ini cocok sekali untuk menjadi pendamping makan siang anda.

Palmia
Upload Resep dan Struk untuk mendapatkan points

Beli Produk Palmia