Telur Kuah Kuning
Telur kuah kuning, dengan racikan bumbu rempah khas Indonesia dan kuah santan menjadikan masakan satu ini bercitarasa lezat dan gurih.

#PalmiaMargarin #MakeWonders

 

Bahan:

5 telur rebus, kupas

2 sdm PALMIA Garlic

500 ml santan

1 sdt garam

1 sdt gula

1/2 sdt kaldu jamur

Daun salam

Daun jeruk

Sere

Daun kunyit

Bumbu halus :

6 bawang merah

1 bawang putih

1 ruas kunyit

1/2 sdm ketumbar

1/2 sdt merica

5 kemiri sangrai

Langkah memasak :

1. Panaskan Garlic PALMIA tumis bumbu halus, daun salam, daun jeruk dan sere hingg harum.

2. Masukkan santan, aduk hingga bumbu tercampur rata.

3. Setelah mendidih masukkan telur dan tambahkan garam, gula dan kaldu jamur. Masak hingga bumbu meresap, cek rasa lalu angkat.


Resep dari Istikhoroh Yosefa
Dorfillet Balpung

Dorfillet Balpung

Resep masakan ibu Dorfillet Balpung adalah favoritku karena mudah dan rasanya enak pas dimasak diwaktu yang sempit.

Bihun Goreng Cupir

Bihun Goreng Cupir

Bihun Goreng Cupir menjadi menu sarapan yang bergizi karena terdapat cumi dan kecipir. kecipir memiliki kandungan vitamin C sebesar 19 miligram. Kandungan tersebut sudah bisa memenuhi kebutuhan harian

Udang asam manis ala resro

Udang asam manis ala resro

Anakku suka udang,tapi kalau makan udang tempura, suka gatel tenggorokannya. Kalau beli udang jadi, biasanya suka pedes. Jadi mau gamau masak d rmh deh. Lebih terjamin juga kebersihan udang nya. Karena aku alergi ??

Gori Santan Pedas

Gori Santan Pedas

Gori adalah nama lain dari nangka muda. Dulu ibu sering memasak gori santan pedas sebagai teman makan lontong.

Upload Resep dan Struk untuk mendapatkan points

Beli Produk Palmia