Nasi Goreng Sosis
Nasi goreng banyak versinya sesuai dengan citarasa yang diinginkan.

#PalmiaPoints2022

Bahan:

  • 2 piring nasi putih
  • 4 bawang merah, iris
  • 2 sosis ayam, potong-potong
  • 2 telur kocok lepas, buat orak arik
  • 2 sdm Palmia Margarin Serbaguna
  • ½ sdt garam halus
  • ½ sdt merica bubuk
  • ½ sdt kaldu udang

 

Cara Memasak:

1. Panaskan Palmia Margarin Serbaguna, tumis bawang merah hingga harum lalu masukkan sosis masak sebentar.

2. Masukkan nasi, garam, merica, kaldu udang aduk hingga tercampur rata.

3. Tambahkan telur orak arik, bakso dan masak hingga bumbu meresap, lalu angkat.


Resep dari Istikhoroh Yosefa
Lodeh Tempe Daun Murbei

Lodeh Tempe Daun Murbei

Kebetulan didekat rumahku ada tanah kosong yang ditanami pohon murbei yang daunnya biasanya untuk makanan ulat sutera. Aku dulu mengenal pohon murbei dengan nama pohon besaran. Dulu waktu kecil aku suka berburu buah murbei di dekat sungai yang ada di dekat rumah nenek. Eh ternyata daunnya juga bisa kita manfaatkan juga lho, ada salah satu tetanggaku cerita kalau daun murbei ini enak dimasak lodeh. Aku pun jadi penasaran bagaimana rasa daun murbei ini kalau sudah dimasak. Akhirnya pagi tadi aku mencoba memasak daun murbei. Alhamdulillah, ternyata rasanya memang enak, rasa segar dan warna hijau daunnya bisa bertahan meskipun sudah melalui proses pemanasan. Penasaran juga dengan rasa daun murbei? Coba memasak juga yuk #PalmiaPoints2021

Ikan Mas Terbang Garing Sambal Gurih

Ikan Mas Terbang Garing Sambal Gurih

Masak Ikan mas Terbang garing sambal gurih jadi lebih enak karena menggunakan margarin palmia serba guna.Penasaran dengan resepnya.Langsung saja ini dia

Kembang Bawang Tumis Udang

Kembang Bawang Tumis Udang

Bunga bawang adalah sayuran musiman yang dipanen dari tanaman bawang merah. Sayuran ini memiliki rasa dan aroma yang mirip kucai, tetapi batangnya lebih renyah.

Teri Terong Ungu Balado Merah

Teri Terong Ungu Balado Merah

Terong ungu dan teri di balado merah pedas manis enak disantap bersama nasi hangat.

Upload Resep dan Struk untuk mendapatkan points

Beli Produk Palmia