#YummyXPalmia Kue Bulan Sabit Bertabur Keju Manis

#YummyXPalmia Kue Bulan Sabit Bertabur Keju Manis

Bekerja dan berjualan untuk takjil saja sudah bisa dibayangkan sibuknya. Tapi demi memberikan oleh-oleh terbaik kepada sesepuh di kampung halaman. Tetap mempersiapan kue ini. Karena jika bikin sendiri tentu terjamin kebersihannya dan rasanya.

#PalmiaMargarin #MakeWonders

Bahan-bahan

300 gr tepung terigu

100 gr gula halus

1 butir kuning telur

1/2 sdt vanili

70 gr keju parut

2,5 sdm maizena

200 gr margarin royal palmia

300 gr gula halus untuk toping

150 gr keju suir untuk toping

Cara memasak:

1. Aduk margarin dan gula halus sampai berwarna putih.

2. Masukkan telur, keju parut, vanili, dan maizena. Lalu, aduk sampai rata.

3. Masukkan terigu perlahan sambil diaduk dengan tangan sampai adonan tidak lengket.

4. Ambil sekepal adonan. Kemudian, ratakan dan cetak sesuai selera.

5. Panaskan oven, olesi loyang dengan margarin, dan panggang sampai kekuningan. Lalu, olesi gula halus segera, agar lengket dan keju suir ketika sudah agak dingin.


Resep dari Honey
BOLU GULUNG KETAN HITAM

BOLU GULUNG KETAN HITAM

Siapa sangka ketan hitam tidak hanya bisa disajikan menjadi bubur bersaus santan. Ketan hitam juga bisa dikreasikan menjadi salah satu bahan bolu gulung seperti resep Bolu Gulung Ketan Hitam ini.

Palmia
SAKURA KUKKI

SAKURA KUKKI

Cantiknya bunga sakura tersaji diatas manisnya cookies.

Palmia
Egg Roll Suka-Suka

Egg Roll Suka-Suka

Hidup sehat dengan banyak mengkonsumsi sayur bukanlah sesuatu yang ribet menurutku. Ada banyak hal yang bisa dibuat. Bahkan dengan sangat mudah dan kilat. Apalagi buat ibu-ibu pekerja yang punya anak usia sekolah. . Salah satu andalanku adalah kreasi telur dan Palmia Margarine Serbaguna. Aku menyebutnya Egg Roll Suka-Suka, karena isinya emang sesuai selera. Cukup bikin telur dadar tipis, terus diisi sayuran kesukaan, selipkan daging-dagingan, dan ditambah saus favorit. Lalu digulung. Selesai. . Punya resep kilat dan anti ribet lainnya, bukibuk? Yuk di-upload di bit.ly/ikutanWonderRecipe . Berkesempatan mendapatkan medali dan emas murni total 100 gram, lho. Buruan! Periodenya cuma sampai 14 Juni 2019! . Jangan lupa follow @PalmiaID dan/atau like Fanpage Palmia untuk info lengkapnya. . #PalmiaMargarine #MakeWonders @palmiaid

Homemade burger bun

Homemade burger bun

Resep dasar roti manis yg bisa dijadikan beragam roti. Salah satunya untuk roti burger.

Upload Resep dan Struk untuk mendapatkan points

Beli Produk Palmia