Pie Singkong Kari Ayam
Singkong sangat familiar sekali dinegara kita. Selain direbus atau dikukus begitu saja, singkong juga enak dibuat kudapan. Seperti dibuat Pie, selain tampilannya cantik, rasanya juga enak dengan keju yang meleleh diatasnya. Untuk hasil yang maksimal pastikan hanya memakai Palmia Butter Margarin

#PalmiaPoints2022 

Bahan-bahan kulit pie:

  • 1/4 sdt garam
  • 1/2 sdt baking powder
  • 1 butir telur
  • 75 gr Royal Palmia Butter Margarine
  • 200 gr singkong kukus
  • 100 gr tepung terigu

 

Bahan isian:

  • 1/4 sdt merica bubuk
  • 100 ml Santan
  • 1/2 sdt garam
  • 1 sdt kari bubuk
  • 1/4 sdt gula
  • 2 sdm Royal Palmia Butter Margarine
  • 1 sdm minyak goreng
  • 1 buah dada ayam dipotong dadu kecil
  • 2 buah cabai keriting,  diiris menyerong
  • 2 siung bawang putih, cincang halus
  • 100 gr kentang, potong dadu, goreng agak kecoklatan
  • Keju Mozzarella untuk taburan, secukupnya

 

Cara membuat Kulit Pie:

1. Haluskan singkong, pindahkan singkong yang sudah halus kedalam wadah lain dan masukkan Royal Palmia Butter Margarine dan garam. Aduk hingga tercampur rata.

2. Setelah itu, masukkan telur yang sudah dikocok secara selang seling dengan tepung terigu sedikit demi sedikit. Aduk atau uleni hingga rata.

3. Tambahkan baking powder aduk hingga adonan menggumpal, diamkan kurang lebih 15 menit didalam lemari es.

4. Setelah itu, masukkan ke cetakan pie yang sebelumnya sudah dioleskan margarin. Tusuk-tusuk degan garpu pada bagian tengahnya

5. Kemudian panggang adonan dalam oven sampai matang kurang lebih 20 menit dengan suhu kurang dari 170 derajat, hingga adonan menguning dan angkat.

 

Bahan Isian:

1. Panaskan Royal Palmia Butter Margarine, tumis bawang putih, cabai merah dengan minyak diaduk hingga harum.

2. Tambahkan ayam, aduk hingga ayam matang merata

3. Masukkan kentang dan tambahkan bubuk kari, garam, gula serta merica. Aduk hingga merata.

4. Tuangkan santan dan tunggu hingga bumbu meresap.

5. Setelah matang dan bumbu meresap sempurna, angkat dan sisihkan.

 

Penyajian:

  1. Ambil kulit pie
  2. Tambahkan isian diatasnya
  3. Taburi parutan keju mozzarela panggang selama 3 menit hingga keju meleleh.
  4. Angkat sajikan hangat

Resep dari Rita Kartika Murni
SOFT COTTON CAKE

SOFT COTTON CAKE

Manis dan terasa selembut kapas, rasakan yuk istimewanya SOFT COTTON CAKE berikut ini.

Palmia
Pie Vla Fruity

Pie Vla Fruity

Pie dengan isian vla manis dan segarnya buah kiwi,melon dan strawberri.

Bakwan Jagung Palmia

Bakwan Jagung Palmia

Bakwan jagung dihidangkan sebagai menu tambahan saat makan atau bisa juga sebagai camilan saat santai di sore hari. Digoreng dengan menambahkan PALMIA Serbaguna agar citarasa bakwan lebih gurih.

Upload Resep dan Struk untuk mendapatkan points

Beli Produk Palmia