Tumis Kikil Cabe Hijau
Mengolah kikil bisa berbagai macam caranya, bisa di kuah, disantan, dibacem dan ditumis atau bisa juga yang lainnya. Olahan kikil memang sangat menggoda dan lezat.

#PalmiaMargarin #MakeWonders

Bahan :

500 gram kikil siap masak, potong kotak-kotak

3 lembar daun salam

5 lembar daun jeruk buang tulang daunnya

1 batang serai geprek

2 cm lengkuas geprek

Garam dan gula secukupnya

Uleg kasar :

10 bawang merah

5 bawang putih

2 cm jahe

30 cabe hijau keriting

10 cabe rawit hijau

1 jeruk nipis ambil airnya

2 sdm Palmia Margarin serbaguna untuk menumis

Cara memasak

1. Tumis bumbu uleg, daun salam , daun jeruk, serai dan lengkuas sampai harum

2. Masukkan kikil garam dan gula, aduk sampai rata dan bumbu meresap. Angkat Sajikan. 


Resep dari Rita Kartika Murni
Steak Tempe Palmia

Steak Tempe Palmia

Sebagai Istri dan seorang Ibu, saya harus pintar dalam segala hal, terutama dalam hal memasak karena memasak juga adalah hobiku. Sebagai seorang Ibu saya selalu berusaha memberikan makanan yang sehat dan bergizi untuk keluarga saya terutama sibuah hatiku yang masih balita. Oleh karena itu saya selalu membuat masakan yang enak dan bergizi dengan menggunakan Produk dari Palmia. Nah hari ini aku mencoba membuat steak dari olahan tempe, dan menggunakan Palmia Margarine Serbaguna, saya gak menyangka kalau rasanya akan disukai suami dan si kecilku. Terimakasih @palmiaid sahabat setiaku didapur.. #PalmiaMargarine #MakeWonders

Semur Kentang

Semur Kentang

Semur lagi dan lagi tapi tak pernah bosan, karena menu yang satu ini memang nikmat dan bahannya mudah didapat. Sambil ber-nostalgia resep Semur Kentang masakan ibu. Yuk recook juga yaaa

Gulai Ikan Gembung Bumbu Arsik

Gulai Ikan Gembung Bumbu Arsik

Ikan Arsik merupakan salah satu makanan khas orang sumatra khususnya orang batak,hampir disetiap acara -acara,masakan ini tidak perna ketinggalan,selalu ada.Bumbu yang digunakan juga sangat khas,salah satunya adalah ANDALIMAN.Dan kali ini saya memasak arsik dengan gaya yang lebih modren atau tepatnya versi saya,namun cita rasanya tetap luar biasa.Berikut resepnya

Sosis Tahu Buncis Teriyaki

Sosis Tahu Buncis Teriyaki

Saus teriyaki adalah bumbu asal Jepang yang terbuat dari kecap asin, gula, dan sake. Rasanya cenderung gurih, asin, dan manis

Upload Resep dan Struk untuk mendapatkan points

Beli Produk Palmia