Teri Hitam Balado Cangpan
Kacang panjang tak hanya disayur, disambal bersama teri jengkipun enak. Disantap bersama nasi hangat, bikin nagih.

#PalmiaPoints2022

Bahan:

  • 5 selonjor kacang panjang, potong-potong
  • 100 gr teri jengki hitam
  • ½ sdt garam
  • 1 sdt gula
  • Minyak goreng secukupnya
  • 2 sdm Palmia Margarin Serbaguna

 

Bumbu Halus:

  • 8 cabe merah
  • 5 rawit merah
  • 4 bawang merah
  • 1 bawang putih
  • 1 tomat merah

 

Cara Memasak:

1. Goreng teri, sisihkan. Goreng kacang panjang selayang saja, sisihkan.

2. Panaskan Palmia Margarin Serbaguna, tumis bumbu cabe yang sudah dihaluskan. Tambahkan garam dan gula.

3. masukan teri dan kacang panjang, aduk-aduk lalu angkat.


Resep dari Istiyanti
Sambal Tempoyak Peri Telur Puyuh

Sambal Tempoyak Peri Telur Puyuh

Tempoyak adalah masakan yang berasal dari buah durian yang di fermentasi. Citarasa dari Tempoyak adalah asam, karena terjadinya proses fermentasi pada daging buah durian yang menjadi bahan bakunya. Tempoyak dikenal di Indonesia, terutama di Bengkulu, Palembang, Lampung, Jambi. Ibu saya pernah mengajari saya cara memasak sambal tempoyak campur Pete dan teri.

Tebus Sambal Merah Tomat

Tebus Sambal Merah Tomat

Ibu selalu tau makanan kesukaanku. Aku penyuka makanan pedas Makan pedas membuatku tak bisa jauh dari sambal kali ini aku membuat menu resep Ibu Tebus Sambal Merah Tomat yang memakai margarin palmia sehingga rasa sambal yang dihasilkan sangat lezat

Gulai Ikan Salam Kacang Panjang

Gulai Ikan Salam Kacang Panjang

Ikan salam salah satu jenis ikan air laut. Ikan ini cocok untuk di gulai. Gulai ikan salam menjadi salah satu menu favorite keluarga saya

Tumis Kangkung

Tumis Kangkung

Sayuran hijau yang mudah didapatkan ini memang sangat serbaguna dan bisa diolah menjadi berbagai macam masakan. Namun, tak jarang kita merasa tumis kangkung buatan rumah terasa kurang istimewa dibandingkan dengan yang disajikan di restoran. Keluarga saya sering request menu tumis kangkung ini

Upload Resep dan Struk untuk mendapatkan points

Beli Produk Palmia