Pakis Udang Gulai Pedas
Pakis salah satu tumbuhan liar yang dapat di konsumsi. Di gulai campur udang bikin berbuka puasa makin nikmat.

#PalmiaDIRP2024

Bahan-bahan:

  • 1 ikat sayur pakis,potong-potong
  • 200 gr berukuran sedang,buang kepala
  • 1 sdm PALMIA margarin serba guna
  • 1 sdm garam
  • ½ sdt gula
  • 300 ml santan murni
  • 1 lembar daun salam
  • 1 lembar daun jeruk
  • 1 lembar daun kunyit
  • 1 btg serai geprek

Bumbu halus:

  • 2 buah cabe merah
  • 10 buah cabe rawit
  • 1 siung bawang putih
  • 7 buah bawang merah
  • 1 ruas kunyit
  • ½ ruas jahe
  • 1 ruas lengkuas
  • 1 sdm biji ketumbar

Cara memasak:

  1. Cuci bersih sayur pakis dan udang. Tiriskan dan sisihkan.
  2. Panaskan PALMIA margarin serba guna,tumis bumbu halus. Tambahkan daun kunyit,daun salam,daun jeruk dan serai.
  3. Masukkan udang,tumis sebentar bersama bumbu. Masukkan santan dan tambahkan gula dan garam. Masak hingga santan mendidih dengan api sedang sambil di aduk-aduk.
  4. Angkat dan sajikan.

Resep dari Nurwatini
Sambal Cumi Asin

Sambal Cumi Asin

Biasanya kalau anggota keluarga ada yang mogok makan aku buatkan menu favorit kami ini. Sambal Cumi Asin. Dijamin yang mogok makan langsung mau makan nih.

Sup Kerang

Sup Kerang

Sup kerang dengan bumbu sederhana tapi rasanya lezat.

Balado Merah Udang Tahu

Balado Merah Udang Tahu

Balado salah satu menu yang harus ada di meja makan. Kali ini masak balado cabe merah udang dan tahu. Salah satu resep ibu yang aku favoritkan. Kini aku sering merecooknya dirumah.

Urap Sayur Bumbu Tumis

Urap Sayur Bumbu Tumis

Urap sayuran resep dari ibu, bumbunya ditumis agar lebih tahan lama. Untuk level pedasnya disesuaikan dengan selera. Karena anak-anak sudah pada bisa makan pedas, maka kubuat sedikit pedas dan anak-anak suka.

Upload Resep dan Struk untuk mendapatkan points

Beli Produk Palmia