Telur Ceplok Sambal Siram Pedas
menu simpel tapi meski simpel sangat di sukai Keluarga untuk di hidangkan pas buka puasa
#PalmiaMargarin #MakeWonders
Bahan :
1 piring nasi
1 biji sosis sapi (iris-iris)
1 batang daun bawang (iris-iris)
Secukupnya penyedap rasa
Secukupnya kecap manis
Secukupnya Palmia Margarin Serbaguna
Bumbu Halus :
2 siung bawang putih
2 siung bawang merah
Cabe rawit sesuai selera
Secukupnya garam
Bahan Selimut :
1 butir telur
1 sdm terigu
Sedikit air
Toping :
Saus sambal secukupnya
1 biji sosis sapi (potong serong)
Cara Membuat :
- Sediakan bahan-bahannya.
- Nasi Goreng: Panaskan Wajan / teflon dengan PALMIA MARGARIN SERBAGUNA secukupnya ,masukkan bumbu yg dihaluskan,irisan daun bawang, irisan bawang Bombay, irisan sosis sapi, aduk rata, tumis sebentar sampai layu dan harum.
- Masukkan 1 piring nasi, campur dan aduk rata. Tambahkan penyedap rasa dan kecap manis secukupnya,aduk rata kembali sampai matang, Koreksi rasa. Angkat dan sisihkan.
- Selimut: Dalam wadah, campurkan telur dengan 1 sdm tepung terigu beri sedikit air,kocok lepas. Lalu goreng dengan margarin diatas teflon tipis-tipis,bolak balik sampai matang kedua sisinya. Angkat.
- Penyelesaian: Ambil telur yg telah digoreng, isi dengan nasi goreng tadi, lipat dan sajikan dipiring saji, beri toping saus sambal dan potongan sosis sapi.
- Nasi goreng siap dihidangkan.
menu simpel tapi meski simpel sangat di sukai Keluarga untuk di hidangkan pas buka puasa
Terong disambelin enak banget, kesukaan semua orang nih, apalagi ditambah teri goreng, bikin nafsu makan meningkat. Bisa-bisa habis nasi sebakul hehehe.
Gulai kacang panjang bersama ebi resep turunan dari ibu. Dimakan bersama nasi hangat sangat menggugah selera. Ebi direndam dengan air hangat terlebih dahulu sebelum di masukan dalam kuah gulai.