Masakan Indonesia sangat banyak rempah. Apalagi rempah khas daerah. Penggunaan bumbu Kluwak pada masakan ternyata menambah rasa Indonesia dan aroma spesial Palmia menambah sempurna hidangan satu ini.
Bahan:
2 porsi nasi putih
3 siung bawang putih
2 siung bawang merah
2 butir kluwak pecah sedu air hangat dan tiriskan
1/2 sdt merica
1/2 sdt ketumbar
2 cm lengkuas
1 cm jahe
gram secukupnya
3 sdm Palmia Margarin serba guna
1/2 sdm kecap manis
50 gram daging rebus iris halus
Cara Membuat:
1. Haluskan semua bumbu, kecuali kecap.
2. Panaskan wajan, tambahkan Palmia Margarin serba guna. Tumis bumbu hingga harum masukan daging, kecap dan nasi.
3. Aduk rata. Nasi goreng hitam siap disajikan.