Puding Lapis Mentega
Pas banget ini yang suka dengan cemilan lembut dan manis yuk Lansung aja eksekusi Puding Lapis Mentega buat hidangan nanti di akhir tahun. Selain penampilan nya Yang cantik Rasanya juga segar dan enak dan wangi Butter Karena disini aku menambahkan Royal Palmia Butter Margarin #PalmiaPoints2022 #EdisiSpesialAkhirTahunHari

#PalmiaPoints2022

Bahan Puding Susu:

  • 2 sdt Agar agar Bubuk
  • 1 sdm Maizena
  • 75 gr Susu Bubuk
  • 3 sdm Susu Kental Manis
  • 50 Gr Gula Pasir
  • 400 ml Air matang

 

Bahan Puding Mentega:

  • 2 sdt Agar Agar Bubuk
  • 1 sdm Maizena
  • 3-5 sdm Gula
  • 400ml Susu cair
  • 5 sdm Royal Palmia Butter Margarine
  • 1 tetes Pewarna makanan (kuning)

 

Cara Membuat:

1. Aduk rata bubuk agar-agar, maizena, susu bubuk, susu kental manis, dan gula pasir lalu tambahkan air secara bertahap.

2. Masak hingga mendidih, kemudian tuang satu sendok ke cetakan bunga kamboja. Sisihkan

3. Campur agar-agar, maizena, gula dan tuang susu bertahap sambil diaduk. Tambahkan Royal Palmia Butter Margarine. Masukan satu tetes pewarna kuning aduk rata .

4. Masak hingga mendidih. Tuang satu sendok ke lapisan Puding Susu. Lakukan secara bergantian hingga berlapis dan adonan habis (jika adonan agar menjadi keras dimasak kembali). Tunggu hingga adonan Puding mengeras dan set

5. Keluarkan dari cetakan dan hidangkan


Resep dari Liezda meivana
Bolu Kecebong

Bolu Kecebong

Bolu irit telor namun tetap lembut dan enak ??

Pempek Kulit Tenggiri Gurih

Pempek Kulit Tenggiri Gurih

Pempek kulit tenggiri sangat enak dan gurih. Cocok dijadikan menu berbuka puasa.

Ketan Serundeng Ebi

Ketan Serundeng Ebi

Ketan dengan toping serundeng, parutan kelapa yang dibumbui serta diberi ebi giling sangat enak dan gurih.

Klappertart Keju Kismis

Klappertart Keju Kismis

Menjadi seorang wanita pasti dituntut untuk serba bisa, apalagi setelah menikah. Wanita harus kreatif agar keuangan keluarga juga lancar dan tetap aman sampai akhir bulan. Oleh karena itu, saya harus bisa membuat cemilan sendiri di rumah. Mencoba resep-resep yang sering bertaburan di media sosial menjadi kegemaran saya. Sampai suatu hari suami membeli klappertart maka saya pun mencoba membuatnya agar bisa puas menyantap tapi tetap hemat. Beberapa kali mencoba, akhirnya saya membuat variasi dengan menambahkan keju dan chocochip. Memakai Royal Palmia Butter Margarine, rasa Klappertart makin enak dan wangi butternya lembut di mulut.

Upload Resep dan Struk untuk mendapatkan points

Beli Produk Palmia