Nugget Tempe Rumahan
Ibu sosok wonder woman di segala situasi. Saat sahur pun dia yang selalu pertama bangun dan menyiapkan hidangan untuk sahur keluarga

#PalmiaMargarin #MakeWonders

Bahan :

1. 250gr Tempe

2. 150gr Tepung Terigu

3. 2 butir telur

4. Garam secukupnya

5. 1sdt Bubuk kaldu

6. 1/2sdt merica bubuk

7. 2 butir telur

8. 200gr tepur panir/tepung roti

9. 2sdm Palmia Royal

10. 300ml air (bisa di sesuaikan)

Bumbu halus :

1. 4 siung bawang merah

2. 3 siung bawah putih

3. 2 cabe merah keriting (optional)

4. 4 cabe rawit merah (optional)

Cara membuat :

1. Potong2 tempe, kukus selama 10 menit

2. Haluskan tempe. Untuk tekstur sengaja tidak dibuat terlalu halus sampai lembut karena sesuai selera saja. Lalu masukkan kedalam loyang/wadah yg sudah di olesi minyak dan diamkan hingga dingin, agar mudah di potong-potong. (Potong tempe sesuai selera)

3. Panaskan 2sdm royal palmia kedalam teplon, lalu tumis bumbu halus sampai harum.

4. Masukan tepung terigu, garam, merica bubuk, kaldu bubuk dan telur aduk dengan air sedikit demi sedikit sampai kekentalan nya pas. Lalu masukan juga bumbu halus yang sudah di tumis

5. Balur tempe yang sudah di potong dengan bahan no. 4

6. Gulingkan ke dalam tepung panir yang sudah di sediakan

7. Masukkan ke dalam wadah tertutup lalu masukkan ke dalam kulkas selama 1-2 jam agar tepung panir menempel sempurna

8. Terakhir panaskan minyak dan goreng hingga warna nya keemasan dan sajikan ketika hangat .


Resep dari Rizka Egi Hertanti
Resep Combro Oncom Palmia

Resep Combro Oncom Palmia

Cemilan Combro ini didalamnya berisi oncom bisa buat cemilan keluarga

Segitiga Risoles Ragut Ayam

Segitiga Risoles Ragut Ayam

Segitiga Risoles Ragut Ayam camilan favorit keluarga. risoles isi ragout spesial yang lumer dan pastinya enak karena menggunakan Palmia Margarin Serbaguna

Balakutak Tinta

Balakutak Tinta

Black panther makan ini buat sarapan.

Upload Resep dan Struk untuk mendapatkan points

Beli Produk Palmia