Kroket Telur
menikmati cemilan dari telur terasa begitu lezat dan istimewa apalagi dibuat kroket,jadi rebutan dikeluarga saya.Berikut resepnya

3 butir telur ayam

50 gram daging ayam dipotong dadu

40 gram wortel diparut kasar

30 gram keju cheddar

4 sdm susu cair

1 sdt gula pasir

1 batang daun bawang diiris

2 siung bawang putih diiris

6 siung bawang merah diiris

60 gram tepung terigu

50 gram palmia serbaguna

Lada bubuk secukupnya

Garam secukupnya

500 gram minyak goreng

100 gram tepung panir

1 butir telur untuk olesan

Cara membuat

1.Masukan potongan ayam kedalam food prosesor bersama wortel parut,bawang putih,bawang merah dan susu cair.Giling sampai halus.

2.Tuang adonan no 1 kedalam mangkuk kemudian masukan telur bersama lada bubuk,garam,keju dan gula pasir.Aduk agar adonan tercampur rata.

3.Panaskan palmia serbguna lalu tuang adonan telur,buat telur orak arik.angkat

4.Beri potongan daun bawang dan tepung ke telur orak-arik sambil diaduk kemudian ambil adonan sekitar 40 gram,bentuk bulat memanjang lalu celupkan kedalam telur dan lumuri dengan tepung panir,lakukan sampai adonan habis.Simpan kedalam kulkas selama 30 menit.

5.Panaskan minyak,goreng Kroket telur sampai kuning kecoklatan,angkat dan tiriskan

6.Kroket Telur siap disajikan bersama saos maupun mayonis. Selamat Mencoba.


Resep dari Ita Ardy Panjaitan
Potato Ball Palmia

Potato Ball Palmia

Olahan kentang yg direbus kemudian dihaluskan dengan tambahan Palmia Margarin Serbaguna. Dibentuk bola2 digoreng cocok untuk camilan.

KYARAMERUBATA PAN

KYARAMERUBATA PAN

Bosan dengan sarapan roti tawar biasa, yuk coba buat kreasi berikut.

Palmia
Bolu Kecebong

Bolu Kecebong

Bolu irit telor namun tetap lembut dan enak ??

Cheezy Smoked Beef Rosti

Cheezy Smoked Beef Rosti

So cheesy (literally)

Upload Resep dan Struk untuk mendapatkan points

Beli Produk Palmia