Tempe Oseng Kecap
Olahan tempe sangat ekonomis tapi bergizi tinggi. Tempe oseng kecap adalah salah satu resep dari ibu yang hingga kini masih menjadi favorit di keluargaku.

#PalmiaPoints2023

Bahan:

  • 1 papan tempe, potong kotak
  • 4 cabe merah, iris serong
  • 3 bawang merah, iris
  • 1 sdm saus tiram
  • 1 sdm kecap manis
  • ½ sdt garam
  • 1 sdt kaldu jamur
  • 50 ml air
  • Minyak goreng secukupnya
  • 2 sdm Palmia Margarine Serbaguna

 

Langkah Memasak:

  1. Goreng tempe jangan terlalu garing, angkat dan sisihkan
  2. Panaskan Palmia Margarine Serbaguna, tumis bawang merah dan cabe merah lalu masukan tempe goreng
  3. Tambahkan saus tiram, kecap, garam, kaldu jamur dan sedikit air
  4. Aduk hingga bumbu meresap lalu angkat.

Resep dari Istikhoroh Yosefa
Creamy Corn Soup

Creamy Corn Soup

Hangatnya sup berpadu dengan manis & creamy nya jagung, pas untuk menemani santap sarapan

Kepala Tongkol Kuah Pedas

Kepala Tongkol Kuah Pedas

Tongkol dagingnya sangat gurih. Kali ini aku masak bagian kepalanya dengan kuah pedas.

Udang Terong Telunjuk Ladmer

Udang Terong Telunjuk Ladmer

Masakkan ibu meskipun sederhana tapi enak. Udang Terong Telunjuk Ladmer adalah resep ibu yang ku masak hari ini. manfaat udang untuk anak ini antara lain berguna dalam perkembangan otak dan tulang, meningkatkan pertumbuhan dan perkembangan tulang dan gigi, menjaga anak bebas dari infeksi, meningkatkan penglihatan, meningkatkan tingkat energi, kaya sumber protein

Ikan Nila Acar Kuning

Ikan Nila Acar Kuning

Ikan nila sangat mudah ditemukan di daerah kami. Beragam masakan bisa jadi olahan dari ikan nila.

Upload Resep dan Struk untuk mendapatkan points

Beli Produk Palmia