Ayam Mayo Ala Thailand With Palmia Garlic

Ayam Mayo Ala Thailand With Palmia Garlic

Hidangan ayam pasti digemari anak-anak maupun orang dewasa, seperti dirumah saya olahan ayam ini sangat menjadi favorit dan menjadi hidangan yg WOW karna saya memasaknya menggunakan Palmia cooking Margarine Garlic Flavor

#PalmiaMargarin #KreasiMasakanWOW #PalmiaBikinWOW

Bahan Marinasi Ayam :

1 potong dada Ayam fillet, potong tipis menjadi 3 bagian

1 sdt air jeruk nipis

Garam secukupnya

Bahan Pelapis Ayam :

5 sdm Tepung bumbu ayam

10 sdm air es

5 sdm Tepung bumbu ayam, untuk baluran

Minyak untuk menggoreng

Bahan Saus Thai :

2 sdm Palmia Garlic

2 siung bawang putih, geprek rajang halus

2 sdm saus tomat

1 sdm gula

1/2 sdt garam

1/4 sdt kaldu ayam bubuk

1/2 sdt cuka

1 sdt tepung maizena, larutkan dengan sedikit air

200 ml air

Bahan topping :

1 sdm mayonaise

1/2 sdt kental manis putih

Cara membuat :

- Cuci bersih ayam fillet, marinasi dengan air jeruk dan garam. Diamkan 10 menit.

- Campur dalam wadah tepung bumbu ayam beri air es aduk rata, kemudian masukkan ayam fillet lalu balurkan ke tepung kering, goreng hingga kuning kecoklatan. Angkat tiriskan dan potong-potong, sisihkan.

- Bahan saus Thai, siapkan teflon panaskan Palmia Garlic tumis bawang putih hingga harum tambahkan air, saus tomat, gula, garam dan kaldu ayam bubuk.

- Biarkan mendidih, lalu tambahkan cuka.

- Masukkan larutan maizena aduk cepat hingga mengental, matikan api.

- Penyelesaian, Campurkan mayonaise dan susu kental manis.

- Siapkan potongan ayam pada piring saji siram dengan saus thai, kemudian beri dengan campuran mayonaise diatasnya. Ayam Mayo Ala Thailand With Palmia Garlic siap dihidangkan.


Ayam Gulai Spaghetti

Ayam Gulai Spaghetti

Ayam gulai spaghetti adalah cara berbeda dalam menikmati spaghetti

Telor Dadar Wortel Daun Kelor

Telor Dadar Wortel Daun Kelor

Sebagai ibu rumah tangga, banyak problem yang dihadapi salah satunya adalah masalah makan si buah hati. Dari yang doyan sayur dan yag tidak doyan sayur. Untuk menyiasati anak yang nggak hobi makan sayur itu mudah. Cara nya bunda harus pintar mengolah dan mengkreasikan bahan masakan yang ada dengan mencampurkan sayur mayur. Kali ini aku akan memberikan resep masakan " TELUR DADAR WORTEL DAUN KELOR "

Lesah Ayam

Lesah Ayam

Lesah ayam adalah merupakan salah satu masakan khas daerah Muntilan, Jawa Tengah. Sekilas Lesah Ayam ini mirip soto, tapi setelah kita mencicipi akan merasakan perbedaannya. Bumbu Lesah ayam rasanya lebih ringan, karena bumbu rempahnya tidak sekomplit bumbu soto. Lesah ayam bisa kita sajikan bersama nasi atau tanpa nasi. Kalau ingin tanpa nasi dan juga ingin kenyamg, kita bisa tambahkan sounnya yang agak banyak.

Gulai Kajang Tampe

Gulai Kajang Tampe

Gulai kajang tampe adalah gulai kacang panjang,tahu dan tempe. Menu ini cocok jadi menu pilihan untuk kuah lontong.

Upload Resep dan Struk untuk mendapatkan points

Beli Produk Palmia